SuaraJatim.id - Pria paruh baya bernama Sutiman (60) tewas bersimbah darah setelah menerima sejumlah sabetan senjata tajam dari pelaku Hari Mulyono (49) yang tak lain adalah tetangga korban.
Peristiwa pembunuhan terhadap juragan barang rongsokan itu terjadi di Dusun Sidoduwe, Desa Sidorejo, Kecamatan Jetis, Kabupaten Mojokerto, Selasa (1/9/2020) sekira pukul 18.00 WIB.
“TKP ada di Dusun Sidoduwe, Desa Sidorejo, Kecamatan Jetis, Kabupaten Mojokerto," kata Kapolsek Jetis Kompol Suhariyono seperti dikutip Suara.com dari Beritajatim.com, Rabu (2/9/2020).
Polisi telah meringkus Hari setelah peristiwa pembunuhan tersebut. Setelah terungkap, polisi kini sedang mendalami motif Hari membunuh korban.
Dari keterangan sementara, pelaku pernah menjadi karyawan korban kemudian diberhentikan. Apakah mungkin sakit hati atau tidaknya, lanjut Kapolsek, masih didalami.
“Pelaku sudah diamankan, sekarang dalam proses pemeriksaan di Polsek Jetis. Untuk luka yang dialami korban, ada di bagian dada sebelah kanan kira-kira panjang 10 cm. Luka yang dialami korban karena senjata tajam,” katanya.
Ini dibuktikan dengan diamankannya sabit yang digunakan pelaku membacok korban hingga tewas di lokasi. Informasi dari sejumlah saksi, ada beberapa kali bacokan di tubuh korban.
Terkait dugaan korban mengalami gangguan jiwa, tambah Kapolsek, masih akan didalami dengan melakukan pemeriksaan ke ahli jiwa.
“Untuk luka, ada beberapa kali bacokan. Nanti kita lihat hasil visum. Masih didalami dibuktikan ahli kejiwaan. Apakah korban mengalami depresi apa tidak? Nanti ahli yang bisa membuktikan itu,” tegasnya.
Baca Juga: Ngeri! Ribut dengan Tetangga, Sutiman Tewas Dibacok Mulyono Pakai Sabit
Berita Terkait
-
Sosok Erni Yuniati: Dosen Muda di Jambi Tewas Mengenaskan, Pelakunya Oknum Polisi Muda Baru Lulus
-
Liciknya Bripda Waldi: Nyamar Pakai Wig Usai Habisi Dosen Perempuan Jambi, 5 Fakta Bikin Merinding
-
Cinta Terlarang Berujung Maut, Polisi Tega Habisi Nyawa Dosen di Bungo
-
Fakta Baru Kematian Terapis 14 Tahun: Dapat Kerja dari TikTok, Tertekan Denda Rp 50 Juta
-
Dibunuh-Perkosa Atasan, Dina Oktaviani Ternyata Karyawati Alfamart KM 72 Tol Cipularang
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Kopdes Merah Putih di Jatim Mendapatkan Apresiasi, Pengamat Ungkap Peran Vital Gubernur Khofifah
-
Silaturahim Masyarakat NTT Asal Jatim, Gubernur Khofifah: Guyub Rukun, Perkuat Sinergi Ekonomi
-
4 Link Spesial Jumat Berkah, Saldo DANA Kaget Melimpah! Raih Hingga Rp270 Ribu
-
Jumat Berkah, Hujan Rezeki DANA KagetRp 225 Ribu Siap Diklaim Sebelum Lenyap
-
7 Fakta Mengejutkan Ktut Tantri, Pejuang Bule yang Jadi Suara Perlawanan Surabaya