SuaraJatim.id - Sesosok mayat perempuan ditemukan sudah dalam keadaan membusuk di bekas kamar mandi Balai Desa Rembang, Kecamatan Ngadiluwih, Kabupaten Kediri, Jawa Timur pada Sabtu (12/9/2020).
Korban ditengarai telah meninggal dunia sejak dua pekan terakhir.
Kali pertama mayat misterius itu ditemukan oleh Agung Prayogo (35) warga setempat. Pada saat itu Agung mengantar istri dan anaknya untuk imunisasi posyandu di Kantor Desa Rembang.
Kemudian Prayogo pergi ke kamar mandi untuk buang air kecil. Namun, ia mencium aroma tidak sedap dari arah bekas kamar mandi yang berada di sebelahnya yang berjarak sekitar lima meter.
Baca Juga: Geger! Hamil 9 Bulan, Istri Muda Kades di Kalsel Tewas Bersimbah Darah
Merasa penasaran dengan bau busuk itu, kemudian Prayogo mengintip dari balik pintu yang ditutup rapat. Dia melihat ada mayat dalam posisi telentang sudah dalam keadaan membusuk dan kering tinggal tulang dan kulit.
Kaget melihat ada sesosok mayat di dalam kamar mandi, Prayoko langsung memberitahu warga sekitar. Akhirnya temuan mayat itu dilaporkan ke kantor polisi. Sehingga petugas datang untuk melakukan olah TKP.
“Dari hasil pemeriksaan luar tidak ditemukan adanya tanda-tanda bekas luka penganiayaan di tubuh korban,” ujar Aiptu Anwar, Kasi Humas Polsek Ngadiluwih seperti dilansir dari Beritajatim.com.
Dari hasil keterangan beberapa warga sekitar, akhirnya mayat berhasil diidentifikasi. Korban bernama Sampir (80) warga Dusun Pagak, Desa Banggle, Kecamatan Ngadiluwih, Kabupaten Kediri.
Identitas mayat dikenali dari ciri pakaian yang sering dikenakan. Korban sering dilihat warga sekitar keluyuran keluar rumah seorang diri. Korban kerap berjalan kaki dan tidak betah berada di rumah karena gangguan jiwa.
Baca Juga: Bocah Temukan Mayat Bayi di Sungai, Polisi: Diduga Dibuang Ortu karena Malu
Berita Terkait
-
Profil dan Pendidikan Hanindhito Himawan, Bupati Kediri Dulu saat Lahir Ditemani Anies Baswedan
-
Maarten Paes Tiba Duluan, Respon Kocak Netizen: Mampir Kediri Dulu, Makan Tahu Takwa
-
Tampil Menawan, 2 Anak Emas Luis Milla Ini Punya Kans Diboyong Shin Tae-yong?
-
Tanpa Proses Naturalisasi! Gol Indah Pemain Berdarah Manado Ini Jawab Kebutuhan Striker Timnas Indonesia
-
Fakta Ngeri Tukang Jagal Pemutilasi Eks Istri Siri: Nyabu Dulu, Fauzan Kondisi Nge-Fly saat Penggal Kepala Korban
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Jelly Master, Game Mukbang Gratis yang Menggemaskan
-
Tak Ada Muka Jokowi, Ini Daftar Pahlawan di Uang Kertas Rupiah
-
Jelang Akhir Pekan, Harga Emas Antam Berbalik Merosot
-
Maskapai Rela Turunkan Harga Tiket Pesawat Selama Libur Nataru
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
Terkini
-
Tim Lukman-Fauzan Lapor Bawaslu Bangkalan: Saksi Diintimidasi, Diduga Suara di 7 Desa Bergeser
-
Pilkada Situbondo: Petahana Ucapkan Selamat, Akui Kekalahan?
-
Terungkap! Rahasia di Balik Pembunuhan Sadis yang Menggemparkan Gresik
-
Komisi E DPRD Jatim Soroti Fenomena Guru Takut Dipolisikan
-
Kebakaran Panti Pijat Emperor Spa Surabaya, 2 Terapis Sesak Napas