SuaraJatim.id - Giornata pertama Liga Serie-A dimulai pekan ini. Salah satu partai yang ditunggu-tunggu penikmat sepak bola Italia adalah pertandingan Juventus menjamu Sampdoria di Stadion Juventus Arena, Senin (21/09/2020) dini hari.
Si Nyonya Tua, julukan bagi Juventus, mengawali musim 2020/2021 ini dengan arsitek anyar, Adrea Pirlo. Siapa tidak kenal Pirlo? Punggawa Timnas Italia, pernah menjadi pemain kunci di AC Milan dan Juventus. Kini, setelah pensiun Ia melatih Juventus menggantikan Maurizio Sarri.
Di pertandingan perdana Serie-A ini performa Juventus cukup menjanjikan. Bermain di depan pendukungnya di Kota Torino, Juve membantai Il Samp--julukan bagi Sampdoria--dengan skor 3-0 tanpa balas.
Dalam pertandigan ini The Old Lady juga nampak dominan dengan possession 66,4 persen banding 33,6 persen. Gol-gol kemenangan mereka diciptakan oleh Dejan Kulusevski (13'), Leonardo Bonucci (78'), dan Cristiano Ronaldo (88').
Hasil pertandingan ini menjadi debut manis bagi Pirlo. Raihan ini juga membuat Juve sementara berada di urutan kedua klasemen sementara Serie A dengan tiga poin, kalah selisih gol dari Genoa yang menang 4 -1 atas Crotone.
Dalam pertandingan dini hari tadi, Juve bermain dengan formasi 3-4-1-2, sementara Sampdoria dengan formasi 4-1-4-1. Untuk jalannya pertandingan sendiri, peluang emas pertama Juventus hadir di menit ke-11.
Menerima through pass Aaron Ramsey, Cristiano Ronaldo lolos dari jebakan offside dan membawa bola masuk ke kotak penalti, sayangnya sepakannya berhasil diblok Emil Audero.
Gol pertama Juve dicetak Dejan Kulusevski pada menit ke-13. Gol kedua dilesakkan Leonardo Bonucci di menit ke-78, lalu gol penutup dari Ronaldo di menit ke 88 setelah menerima umpan dari Ramsey.
Susunan pemain
Baca Juga: Jadwal Lengkap Pekan Pembuka Liga Italia 2020/2021, Juventus Jamu Sampdoria
Juventus: Szczesny, Bonucci, Chiellini (Demiral 82'), Danilo, Cuadrado (Bentancur 78'), Rabiot, McKennie, Frabotta (De Sciglio 67'), Kulusevski (Costa 82'), Ronaldo, Ramsey.
Sampdoria: Audero, Bereszynski, Tonelli (Yoshida 46'), Colley, Augello, Depaoli (Ramirez 46'), Thorsby (Damsgaard 70'), Ekdal, Leris (Quagliarella 46'), Jankto, Bonazzoli (Verre 70').
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
Terkini
-
Melampaui Target! Realisasi Investasi Jatim 2025 Tembus Rp147,7 Triliun
-
Perkuat Pendidikan, Khofifah Resmikan Fasilitas dan Revitalisasi 22 SMA/SMK/SLB
-
Satu Keluarga Jadi Korban Angin Kencang di Bondowoso, 3 Orang Luka-luka
-
Gubernur Khofifah Buka Bimtek Kepala Sekolah dan Tenaga Kependidikan Sekolah Rakyat Se-Jatim
-
Heboh Babi Jadi-Jadian di Tulungagung, Ditangkap Warga hingga Masuk Kandang Ayam