SuaraJatim.id - Agus Saiful Rochmad (53) warga Sumber Gedong, Trenggalek ditemukan tewas tertelungkup di depan rumah kosnya di daerah Ngantru, Trenggalek, Selasa (20/10/2020) tadi. Saat ditemukan, Agus tertelungkup bersimbah darah.
Kasatreskrim Polres Trenggalek AKP Tatar Hernawan mengatakan, awalnya Agus diduga korban pembunuhan. Namun dari keterangan para saksi disimpulkan, Agus tewas terpelantuk gulungan layangan yang dimainkan anak-anak.
"Kami menemukan ada kayu berbentuk palang yang dipakai untuk menggulung senar atau benang layangan," jelasnya, Selasa.
Dari hasil olah TKP dan pemeriksaan saksi, awalnya Agus sedang jogging di sekitar lokasi. Saat itu, ada bocah kelas IV SD yang bermain layangan.
Baca Juga: Satu Keluarga Tewas Kena Jebakan Tikus, Kakak-Adik Mewek Ogah Ditahan
Bocah itu, dikatakan saksi, terlihat menggulung senar layangan. Namun tarikan layangan yang begitu kuat membuat gulungan berbentuk silang itu terlepas.
Terlepasnya gulungan itu menghantam kepala belakang Agus dan seketika jatuh. Hernawan menjelaskan dugaan Agus tewas bukan karena dibunuh setelah ditemukan ada rambut digulungan itu.
"Gulungan itu melesat cepat sehingga diduga korban terkena gulungan itu," bebernya.
Menurut Hernawan, polisi akan memberlakukan penanganan khusus dalam kasus ini, lantaran adanya keterlibatan anak di bawah umur.
Namun ia memastikan kasus ini akan tetap dilanjutkan. Ia menambahkan, kasus ini berunsur kelalaian atau kecelakaan.
Baca Juga: Rangga Meninggal di Tangan Samsul Demi Selamatkan Ibu dan Calon Adiknya
"Nah nanti tergantung keputusan hakim dalam persidangan. Yang pasti kami memberikan penanganan khusus mengingat kejadian ini melibatkan anak-anak," pungkasnya.
Kontributor : Farian
Berita Terkait
-
Atap Klub Malam Runtuh Saat Konser, Gubernur dan Eks Bintang MLB Tewas Bersama 98 Korban
-
Komnas HAM Turun Tangan Selidiki Dugaan Pelanggaran Berat di Kasus Penembakan 3 Polisi di Way Kanan
-
Mulut Berbusa usai Check In Bareng Cewek di Hotel, MS Tewas Gegara Overdosis Obat Kuat?
-
Teman Mabuk hingga Penjual Miras Ikut Diperiksa Polisi, Pemicu Tewasnya Mahasiswa UKI Tersingkap?
-
Eks Kapolsek Mulia Puncak Jaya Papua Tewas Ditembak TPNPB-OPM di Depan Warung Kelontong Miliknya
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Batik Tulis Lokal Go Internasional dengan Dukungan BRI
-
Makin Ramah Pengguna, BRImo Hadir dengan Bahasa Indonesia dan Inggris
-
Pendaftaran Tanah Elektronik: Khofifah Dorong Notaris & PPAT Jatim Lebih Efisien!
-
Berikut Ini Kisah Sukses Bening by Helena Bersama BRI
-
Gubernur Khofifah Komitmen Bangun Moderasi Beragama Diajarkan Sejak Dini, Jaga Sinergi dengan BNPT