SuaraJatim.id - Musim balap MotoGP 2020 bakal segera berakhir, kiranya kenang-kenangan seru apakah yang bisa disimpan menjadi kenangan tentang serunya balap motor tahun ini?
Simak, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) baru saja meluncurkan pilihan terbaru yang senapas dengan semangat menggeber tunggangan MotoGP 2020. Yaitu Suzuki GSX-R150 MotoGP 2020 edition.
Terinspirasi dari tampilan Suzuki GSX-RR yang digunakan Team Suzuki Ecstar MotoGP pada musim balapan tahun 2020, Suzuki GSX-R150 terlihat semakin stylish dengan balutan warna Solarize Silver – Met Triton Blue.
Soal warna ini bukan main-main. Para pencinta balap motor tentu sudah akrab dengan gelaran Isle of Man Tourist Trophy yang digelar di pulau Isle of Man, wilayah Skotlandia, Britania Raya. Sebuah ajang motor yang menjadi tolok ukur keandalan banyak rider dunia sejak zaman old.
Baca Juga: Suzuki Edukasi Pengemudi Angkot Pengguna Carry untuk Cegah COVID-19
Nah, paduan warna Solarize Silver – Met Triton Blue ini pertama kali ditorehkan Suzuki pada motor balapnya yang berlaga di Isle of Man TT 1960.
Dua tahun turut kejuaraan di pulau terpencil yang memiliki sirkuit jalan raya meliuk-liuk keren itu, rider Suzuki, Ernst Degner memenangkan balapan pertama untuk Suzuki sekaligus meraih gelar Kejuaraan Dunia Isle of Man TT kategori 50cc.
Keberhasilan inilah yang akhirnya diabadikan sebagai bentuk penghormatan sekaligus inspirasi di Suzuki GSX-R150 maupun Suzuki GSX-RR.
Dan livery ini kembali menjadi populer pada 2020, saat digunakan oleh Team Suzuki Ecstar MotoGP untuk Suzuki GSX-RR 2020.
Pemberian sentuhan spesial pada Suzuki GSX-R150 ini sekaligus menandai kiprah Suzuki sebagai perusahaan internasional yang genap berusia 100 tahun, dan secara khusus menjadi bentuk perayaan 50 tahun Suzuki di Indonesia.
Baca Juga: Penjualan Suzuki Karimun Wagon R Merangkak Naik di Segmen Fleet
"Sejak Team Suzuki Ecstar MotoGP memperkenalkan desain livery terbarunya tahun ini, banyak konsumen Suzuki menanyakan apakah mereka bisa memiliki produk Suzuki dengan gaya serupa. Dari sana, PT SIS mencoba mengakomodir minat ini, sekaligus memanfaatkan perayaan 100 tahun Suzuki di dunia, dan 50 tahun di Indonesia," papar Yohan Yahya, Sales & Marketing 2W Department Head PT Suzuki Indomobil Sales, sebagaimana dikutip dari Suara.com, jaringan SuaraJatim.id.
Berita Terkait
-
Sprint Race MotoGP Amerika 2025, Pecco Bagnaia Mulai Beri Perlawanan
-
Bukan Pecco Bagnaia, Marc Marquez Sebut Adiknya Sebagai Pesaing Utama
-
Beli Tiket Race Sepang Grand Prix of Malaysia 2025 Makin Hemat Lewat BRImo
-
Performa Mentereng Marc Marquez Buat Ducati Kerap Dicurigai Pilih Kasih
-
Usulan Aprilia Kembali Dapat Penolakan, Kemarin Ducati Sekarang Jack Miller
Terpopuler
- Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Dibanderol Setara Yamaha NMAX Turbo, Motor Adventure Suzuki Ini Siap Temani Petualangan
- Daftar Lengkap HP Xiaomi yang Memenuhi Syarat Dapat HyperOS 3 Android 16
- Xiaomi 15 Ultra Bawa Performa Jempolan dan Kamera Leica, Segini Harga Jual di Indonesia
Pilihan
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
-
Nilai Tukar Rupiah Terjun Bebas! Trump Beri 'Pukulan' Tarif 32 Persen ke Indonesia
-
Harga Emas Antam Lompat Tinggi di Libur Lebaran Jadi Rp1.836.000/Gram
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Terupdate April 2025, Mulai Rp 2 Jutaan
-
Donald Trump Resmi Umumkan Tarif Baru, Ekonomi Indonesia Terancam Kena Dampak!
Terkini
-
Miris! Istri di Blitar Dibacok Mantan Suami Saat Antarkan Anak ke Mertua
-
Mengatur Pola Makan Sehat Selama Lebaran, Ini Tips dari Dosen Gizi Universitas Airlangga
-
Antusiasme Tinggi, 75.483 Penumpang Gunakan Kereta Api pada Hari Pertama dan Kedua Lebaran 2025
-
Banjir Kepung Ngawi: 15 Desa Terdampak
-
Kronologi Mobil Elf Berpenumpang Terbakar di Tol Madiun