SuaraJatim.id - Pengendara yang melintas di jalur sepeda motor Jembatan Suramadu dihebohkan dengan adanya satu sepeda motor warna merah yang terparkir di rute penghubung antara Kota Surabaya dengan Pulau Madura itu.
Selain motor, juga terdapat sepasang sendal berwarna coklat di sekitar lokasi. Kontan, hal tersebut menjadi pusat perhatian pengendara motor yang melintas.
Seorang Warga Bangkalan, Rahardi (31), yang melintas di jembatan ikonik tersebut pun kaget melihat kendaraan tak bertuan tersebut terparkir di tengah jembatan.
Bahkan, ia berpikir jika pemilik loncat dari atas jembatan ke Selat Madura. Karena berada di tengah jembatan, ia pun tak bisa mengambil foto sebab kendaraan ramai melintas.
Baca Juga: Laka Tunggal Diduga Sopir Mengantuk, Mobil Tabrak Pohon di Dekat Suramadu
“Mungkin dia loncat ke laut(Selat Madura). Soalnya ada sendal dan sepeda motornya,” katanya kepada Beritajatim.com-Suara.com pada Rabu (4/11/2020).
Pun kemudian, sepeda motor tersebut diunggah dalam status Facebook yang kemudian ramai disebarkan dan menuai komentar.
Seseorang bernama Hasan Uddin (45), yang mengaku masih saudara dengan pemilik kendaraan ini kemudian menimpali komentar di status Facebook.
Ketika dihubungi Beritajatim.com, Hasan menjelaskan jika adiknya bernama Sirat (35) ini menghilang.
Usai menanyakan ke sejumlah saudaranya, ia dikabarkan pergi ke Bangkalan Pulau Madura menemui mantan istri.
Padahal, lanjut Hasan, adiknya mengalami depresi usai bertemu istrinya. Hanya saja, karena rasa sayang ke mantan istri ia sering menemui entah secara diam-diam atau bertemu langsung.
Baca Juga: Pria Pakai Baju Bonek Ditemukan Tewas di Tumpukan Sampah Dekat Suramadu
“Adik saya ini belum ketemu. Saya hanya menemukan sepeda motor dan sendal saja. Saat saya tanya ke petugas pengelola Jembatan Suramadu, ternyata kamera pengintai itu rusak nggak berfungsi,” katanya.
Karena tak dapat gambar kamera pengawas Jembatan Suramadu, ia pun berpikir hal yang sama dengan Rahardi, jika adiknya loncat dari jembatan.
Meski begitu, ia bersama keluarga masih mencari tahu keberadaan adiknya. Baik menelusuri Selat Madura menggunakan perahu nelayan atau menyusuri pinggiran selat.
Ia berharap, jika melihat sosok lelaki berbadan berisi, rambut agak kriting dan kulit sawo matang yang kehilangan ingatan bisa malaporkan ke polisi. Entah hidup atau dalam keadaan apapun pihak keluarga menunggu kedatangan sang adik tercinta ini.
“Atau hubungi saya di nomor ini 081358250027. Saya juga sudah lapor polisi dan mencari di sekitar laut (Selat Madura),” harapnya.
Berita Terkait
-
Segini Harga Resmi Jetour X70 Plus dan Dashing Setelah Dirakit Lokal di Indonesia
-
Aiptu Wiratama Ditembak saat Kejar Pencuri Motor, Satu Pelaku Dilumpuhkan di Merak
-
Intip Model dan Harga Motor Listrik Termurah Dari Honda
-
Penjualan Melesat, Honda Tetap Berjaya di 2024 Berkat Sepeda Motor
-
Ini Dia Motor Honda Berdesain Antimainstream, Namanya Mirip Jajanan Anak-Anak
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Misteri Tewasnya Siswi MI Banyuwangi, Diduga Jadi Korban Pemerkosaan
-
Pengamat Unair Soroti Undecided Voters Survei Litbang Kompas: 50 Persen Sudah Tentukan Pilihan
-
Pilgub Jatim Masih Dinamis, Hasil Survei Terus Bergerak
-
Foto Penangkapan Ivan Sugianto Viral, Warganet Sempat Curiga Ada yang Aneh
-
Di SMA Award 2024, Pj Gubernur Jatim Tekankan Konsistensi Jaga Prestasi Tingkat Nasional dan Internasional