SuaraJatim.id - Rumah ibunda Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD di Pamekasan Madura, Jawa Timur, kepung ratusan massa simpatisan Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab, Kemarin.
Videonya banyak beredar di grup-grup WhatsApp (WA) dan media sosial. Polisi segera gerak cepat mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan. Tidak lebih dari 10 menitan, massa akhirnya membubarkan diri.
Menurut keterangan polisi, ratusan massa itu awalnya beraksi di depan kantor polres setempat. Lalu 10 perwakilan mereka diterima polisi. Mereka merasa tersinggung dengan omongan Mahfud MD terkait Rizieq Shihab.
Setelah pertemuan di polres selesai mereka membubarkan diri. Dalam perjalanan pulang itulah ratusan massa tersebut kemudian meluruk rumah Mahfud MD di Jalan Dirgahayu, Kelurahan Bugih, Kecamatan Pamekasan, Kabupaten Pamekasan.
Baca Juga: Detik-Detik Massa Kepung Rumah Ibunda Mahfud MD
"Sudah kita terima dan memberikan pernyataan sikap pada kita, sudah kita laporkan pada pimpinan (Kapolda Jatim)," kata Kapolres Pamekasan, AKBP Apip Ginanjar, Selasa (01/12/2020).
Setelah audiensi selesai para massa sempat membubarkan diri. Namun ketika perjalanan pulang, mereka malah berhenti di sekitaran rumah ibunda Mahfud MD. Ratusan massa tersebut langsung turun dari truk dan menggeruduk rumah.
"Dan itu tidak berlangsung lama, sekitar tidak sampai 10 menit, hanya 6 menit," katanya.
Bagaimana aksi mereka di rumah Mahfud MD? Berikuti ini detik-detik kedatangan mereka di kediaman ibunda mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) tersebut.
Baca Juga: Rumah Ibunda Mahfud MD Digeruduk Simpatisan Rizieq Shihab, Ini Kata Pak RT
Tag
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
Terkini
-
Kasus Penahanan Ijazah Masuk Babak Baru, Wali Kota Surabaya Intruksikan Cek Semua Perusahaan
-
Heboh Isu KPK Geledah Dispora Jatim, Terungkap Fakta Sebenarnya
-
Terungkap Korban Oknum Guru Lumajang yang Lakukan Pelecehan Seksual Lebih Banyak
-
Berkat Program BRI, Klaster Usaha Tenun Ulos Ini Sukses Bangkit dan Berdayakan Kaum Wanita
-
UMKM Binaan BRI Ikuti Pameran Internasional FHA-Food & Beverage 2025 di Singapura