SuaraJatim.id - Rumah tangga Pablo Benua dan Rey Utami semakin memanas. Baru-baru ini, muncul seorang dengan akun @melon_irawan yang mengaku sahabat Rey Utami dan mengungkap kalau Pablo telah melakukan perselingkuhan.
Namun kabar Pablo Benua selingkuh dibantah dengan tegas oleh sang pengacara, Razman Arif Nasution. Bagi Razman, mustahil Pablo selingkuh karena lelaki 30 tahun itu selama ini berada di dalam tahanan.
"Nggak ada isu orang ketiga, orang dia (Pablo Benua) di dalam Rutan Salemba," kata Razman Arif Nasution saat dihubungi melalui sambungan telepon, Selasa (8/12/2020).
"Kalau masalah Rey Utami dengan Pablo ya menurut saya nggak masuk akal ya (ada perselingkuhan)," kata Razman melanjutkan.
Razman menegaskan bahwa Pablo Benua tak pernah berselingkuh dengan Rey Utami.
"Bagaimana mungkin Pablo punya selingkuhan sementara dia dalam penjara. Untuk ketemu saja kami kuasa hukum susah, terus dimana dia mereka pacarannya gitu," katanya memeprtanyakan.
Razman menilai, isu adanya orang ketiga sengaja dibuat Rey Utami. Alasannya, ingin membuat Pablo Benua sakit hati.
"Rey kan artis yah, jadi sebagai seorang istri dia merasa tidak nyaman dengan Pablo, kemudian dia kembangkan isu orang ketiga. Dengan ada isu itu saya kira Pablo lebih sakit lagi," ucapnya.
Razman meminta agar Rey Utami berhenti membuat sensasi soal rumah tangganya. Kalau mau bercerai, kata Razman, Rey cukup mengajukan gugatan di pengadilan agama.
Baca Juga: Perselingkuhannya Dibongkar, Pablo Benua Ngamuk Tetap Ceraikan Rey Utami
"Jadi kalau Rey Utami menggugat cerai Pablo gugat aja nggak usah buat info kiri kanan kiri kanan," ujar Razman.
Razman Arif sendiri merasa heran dengan sikap Pablo Benua. Karena selama ini, hubungan mereka baik-baik saja.
"Awalnya mereka kan baik-baik, justru saya ketemu Pablo dia minta saya untuk datang. Dia minta kuasa hukum menyelesaikan permasalah dengan Rey, dan Rey pada waktu itu tidak berpikir untuk cerai. Sekarang kok ceritanya jadi lain, jangan nanti muncul isu di luar," ucap Razman heran.
Saat ini, Pablo Benua masih mendekam di penjara Rutan Salemba, Jakarta Timur. Dia masih menjalani sisa hukuman selama empat bulan ke depan.
Sementara Rey Utami sudah lebih dulu bebas dari penjara.
Kabar keretakan rumah tangga Pablo Benua dan Rey Utami sudah berhembus semenjak keduanya sama-sama di penjara terkait kasus "ikan asin" yang dilaporkan Fairuz A Rafiq.
Berita Terkait
-
Kisruh Kepemimpinan PAI, Pablo Benua Klaim Kepengurusan Rey Utami Sah
-
Pablo Benua dan Istri Dilaporkan ke Bareskrim, Kasus Apa?
-
Sempat Didekati Sosok Artis, Lisa Mariana Pilih Mundur: Dia Kere!
-
Lisa Mariana Tuai Kecaman karena Pede Ngobrol di Podcast sambil Merokok
-
Lisa Mariana Beberkan Alasan Minta Bayaran Rp 150 Juta Buat Tampil di Podcast Pablo Benua
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
BRI Catat Sederet Prestasi dan dan Kontribusi untuk Negeri di Sepanjang Tahun 2025
-
Gunung Semeru Erupsi 3 Kali dalam Sehari, Waspada Ancaman Awan Panas untuk Warga Lumajang!
-
Banjir Sumatera, BRI Group Fokus pada Pemulihan Kesehatan dan Kebutuhan Dasar Pascabencana
-
Hari Ibu 2025, Gubernur Khofifah Dorong Penguatan Perlindungan dan Pemberdayaan Perempuan Jatim
-
BRI Raih Penghargaan atas Komitmen terhadap Penguatan Ekonomi Kerakyatan