SuaraJatim.id - Ada banyak jenis orientasi seksual yang tak hanya terbatas pada ketertarikan antar gender. Ada satu kondisi di mana seseorang dapat terangsang atau memiliki ketertarikan seksual terhadap dirinya sendiri, dan ini disebut dengan autoseksual.
Seorang autoseksual mungkin akan merasa terangsang hanya dengan melihat tubuhnya sendiri, atau menikmati masturbasi sambil memikirkan atau membayangkan diri mereka sendiri.
Sama seperti identitas seksual yang lain, autosexuality memiliki spektrum pengalaman dan perasaan yang luas.
"Ini bisa berarti 'lebih dari' atau 'hanya sekadar' mengalami ketertarikan atau terangsang oleh orang lain," Lindsay Fram, MPH, pendidik seksualitas dan seorang penulis Above the Waist: Sexuality Education Beginning with the Brain.
Baca Juga: Studi Sebut Biseksual Lebih Rentan Alami Kasus Pelecehan Seksual
Emmalinda MacLean, direktur program di More Than Sex-Ed, proyek pendidikan nirlaba Community Partners yang berbasis di Los Angeles, AS, mengatakan autoseksual berbeda dengan aseksual.
Aseksual berarti tidak mengalami ketertarikan seksual sama sekali, lapor Health. Ini juga berbeda dengan narsisme, yang salah satu tandanya adalah kebutuhan perhatian yang berlebihan dan kurangnya empati.
"Autoseksual memperoleh kesenangan yang dalam dari momen seksual privat dan pribadi, bukan dari orang lain," jelas Fram.
Semua orang memang dapat terangsang oleh diri sendiri dalam tingkat tertentu, seperti saat mengenakan pakaian seksi atau berfantasi tentang pengalaman seksual masa lalu.
Fram menambahkan, autoseksual sangat berbeda.
Baca Juga: Wow, Ternyata Hari Lahir Freddie Mercury Jadi Inspirasi Hari Biseksual
"Seorang yang 'khusus' autoseksual, atau bahkan 'ekslusif', terangsang oleh tubuhnya sendiri dan tidak mengalami tingkat atau intensitas gairah seksual yang sama dari orang lain seperti yang mereka dapatkan dari citra diri mereka sendiri," lanjutnya.
Namun, Fram menekankan bukan berarti seorang autoseksual tidak dapat memiliki hubungan seksual dan romantis dengan orang lain.
Berita Terkait
-
Terungkap Alasan Perempuan Masturbasi, Benarkah Karena Tak Puas Dengan Pasangan?
-
Apakah PMO Membatalkan Puasa? Pahami Hukum dan Penjelasannya!
-
Masturbasi di Malam Hari Agar Tahan Nafsu Saat Puasa Bolehkah? Buya Yahya Bilang Begini
-
Keseringan Masturbasi Bisa Tingkatkan Risiko Kanker Prostat? Ternyata Begini Penjelasan Dokter Urologi
-
4 Tips Aman Lakukan Masturbasi Tanpa Harus Menonton Film Porno
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Debat Pilkada Dianggap Gagal, Aktivis Minta Solusi Lokal untuk Krisis Iklim di Kaltim
-
Harga Emas Antam Masih Bertahan Tinggi di Level Rp1.541.000/Gram Pada Akhir Pekan
-
Sambut Presiden dengan Kemewahan, Mercedes-Maybach S650 Pullman Jadi Tunggangan Prabowo di Abu Dhabi
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
Terkini
-
APK Calon Kepala Daerah Dibersihkan dari Jalanan Kota Surabaya
-
Cari Smartphone Samsung yang Terbaru? Ini Rekomendasinya
-
BRI Dukung Penuh OPPO Run 2024, Ada Diskon hingga Cashback Menarik
-
Kosongkan Tribun Utara, Suporter Persik Bentangkan Spanduk 'Kick Politik for Football'
-
Kesaksian Detik-detik Atap Sekolah SD di Jember Ambruk Saat Jam Pelajaran, Murid Berhamburan