SuaraJatim.id - Manajer Manchester City, Pep Guardiola, merasa percaya diri bahwa timnya sudah bisa bersaing lagi dalam papan atas Liga Inggris setelah membungkam Chelsea 3-1 dalam laga pekan ke-17 di Stamford Bridge, Senin (4/1/2021) dini hari WIB.
"Kami bermain sangat bagus, sayangnya kami kebobolan di pengujung laga, tetapi kemenangan di Stamford Bridge tetaplah fantastis," kata Guardiola selepas laga dilansir Antara dari Reuters.
"Hari ini kami kembali seperti level permainan sebelumnya, dengan kemenangan tandang penting di Chelsea," ujarnya menambahkan.
Bukan saja berhasil memungkasi rekor buruk kekalahan dalam dua lawatan terakhir ke Stamford Bridge, City juga melanjutkan rentetan tren positif nirkalah dalam tujuh laga terakhir di Liga Inggris, yang lima di antaranya berbuah kemenangan.
Baca Juga: Chelsea Tertular 'Virus Arsenal', Begini Kata Frank Lampard
Tren bagus itu seolah membalik peruntungan City, yang mengawali musim cukup terseok-seok dan kini mereka naik ke posisi kelima klasemen --peringkat tertinggi musim ini-- dengan koleksi 29 poin.
City kini hanya terpaut empat poin di belakang Liverpool yang berada di puncak dan Manchester United di posisi kedua, dengan catatan The Citizens punya dua laga simpanan yang belum dimainkan.
"Terkadang dalam Liga Premier segalanya aneh. Segalanya aneh, jadi kami hanya bisa fokus dengan pertandingan yang sedang dimainkan, sisanya lebih baik disikapi secara santai," ujar Guardiola.
"Kami harus bisa menampilkan ritme permainan kami sendiri. Kami menjuarai Liga Premier dengan cara itu, lebih sabar, tenang dan kami sempat kehilangan ritme itu musim ini karena beberapa hal. Cara kami menang hari ini adalah cara kami menjuarai titel Liga Premier dua musim beruntun," pungkasnya.
Sebelum berkonsentrasi sebagai pesaing Liga Premier, Guardiola harus lebih dulu mengalihkan perhatian ke Piala Liga Inggris di mana mereka bakal menjalani semifinal di markas rival sekotanya, MU, pada Rabu (6/1).
Baca Juga: Man City Bungkam Chelsea, Ini Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan ke-17
Berita Terkait
-
Rekrutan Anyar PSSI Bertemu Pep Guardiola, Puji Suasana Kota Manchester
-
Penasihat Teknis Timnas Indonesia Bertemu Pep Guardiola, Netizen Heboh: Jadi Dirtek PSSI?
-
Kena Serangan Siber, Klub Liga Inggris Merugi: Data Keuangan Hilang
-
Ah Gila! Ternyata Tijjani Reijnders Tolak Tawaran Manchester City, Ini Pengakuan Media Italia
-
Terlupakan di Timnas Indonesia, Elkan Baggott Justru Diincar Klub Liga Inggris
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
Terkini
-
Pendaftaran Tanah Elektronik: Khofifah Dorong Notaris & PPAT Jatim Lebih Efisien!
-
Berikut Ini Kisah Sukses Bening by Helena Bersama BRI
-
Gubernur Khofifah Komitmen Bangun Moderasi Beragama Diajarkan Sejak Dini, Jaga Sinergi dengan BNPT
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney