SuaraJatim.id - Jenazah penyanyi dangdut Chacha Sherly eks Trio Macan sudah tiba di rumah duka di Perum Kedung Turi Permai I, RT 36 RW 08, Desa Kedung Turi, Kecamatan Taman, Sidoarjo.
Paman Chacha, Dedi Prayitno, mengatakan sesampainya di rumah, jenazah langsung disalati sore tadi. Dan sekarang jenazah sedang persiapan menuju ke pemakaman.
"Jenazah akan dimakamkan di TPU Aspol Wage I," kata Dedi Prayitno, Selasa (05/01/2021).
Sebelumnya, Chacha Sherly mengalami kecelakaan beruntun di Tol Semarang-Solo KM 428, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, pada hari Senin (4/1/2021). Ia mengalami luka berat atas kejadian tersebut.
Baca Juga: Sebelum Meninggal Usai Kecelakaan, Chacha Sherly Eks Trio Macan Koma 20 Jam
Ia kemudian dibawa ke RSUD Ungaran sekira pukul 12.00 WIB. Chacha disebut mengalami pendarahan hebat di kepala hingga akhirnya nyawanya tak tertolong lagi, Selasa (05/01/2021).
"Memang pas habis kejadian itu (kecelakaan di Tol Semarang-Solo) Chaca sendiri mempunyai luka cukup berat di kepalanya, hingga darah ke luar (dari) telinga," ugkap Chorrus, manajemen Chacha.
Menurut dokter yang menangani, Chacha Sherly tak bisa bertahan melalui pendarahan itu. Bahkan, sejak awal kecelakaan, Chacha Sherly langsung koma dan tak sadarkan diri hingga dinyatakan meninggal.
"Yang mengakibatkan pendarahan (di kepala), jadi dari kemarin memang sudah koma," ujarnya.
"Iya (sejak kecelakaan) terus tidak sadarkan diri. Tadi pagi sudah menurun kondisinya," katanya.
Baca Juga: Manajer Beberkan Kronologi Chacha Sherly Kecelakaan hingga Meninggal Dunia
Kontributor : Achmad Ali
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Hari Kesehatan Nasional Ke-60, Pj. Gubernur Adhy Apresiasi Tim Yankes Bergerak Layani 1.067 Masyarakat Pulau Kangean
-
Redaktur Eksekutif Suara.com Bagi Tips ke Siswa SMK Gresik Kembangkan Industri Kreatif
-
Survei Pilgub Jatim Versi Poltracking: Makin Mengerucut Jelang Detik-detik Akhir
-
Cawagub Risma akan Normalisasi Sungai Kali Porong untuk Sumber Air: Kalau Beli Mahal
-
Terkuak Pemicu Pembacokan Sampang, Polda Jatim Beberkan Motif Sebenarnya