Scroll untuk membaca artikel
Ronald Seger Prabowo
Minggu, 10 Januari 2021 | 19:41 WIB
Ilustrasi kecelakaan kerja. (Shutterstock)

SuaraJatim.id - Seorang karyawan PT PT Hexamitra Gresik, M Fauzi (40) tewas usai tertimbun serbuk kayu di atas conveyor. Warga asal Desa Tanjungan, Kecamatan Driyorejo, Gresik itu sempat bernafas sebelum kejadian yang berujung hilangnya nyawa korban. 

Dilansir dari Beritajatim.com jaringan Suara.com, kronologis kecelakaan kerja ini bermula saat rekan kerja korban, yakni Sardi Suratman, melihat korban melambaikan tangan meminta tolong.

Mengetahui hal itu, kemudian Sardi meminta tolong kepada dua rekannya, yaitu Sunoko dan Agus.

Sebelum tertimbun, korban M.Fauzi sempat bernafas. Selanjutnya, oleh rekan kerjanya dibawa ke RS Anwar Medika guna mendapat pertolongan medis. Sayangnya, pemuda tersebut nyawanya tidak tertolong dan sudah dinyatakan meninggal.

Baca Juga: Tragis! Badan Akhmad dan Motornya Gosong Usai Beli Bensin Sambil Merokok

"Ada kecelakaan kerja di PT Hexamitra yang menyebabkan satu korban meninggal dunia," kata Kapolsek Driyorejo Kompol Wavek Arifin, Minggu (10/1/2021).

Petugas memasang garis polisi di lokasi karyawan PT Hexamitra Gresik tertimbun serbuk kayu.(dok/Beritajatim.com)

Terkait dengan kejadian ini, lanjut Wavek, pihak keluarga korban tidak bersedia dilakukan otopsi. Keluarga menganggap kejadian ini adalah musibah.

"Keluarga korban sudah membuat pernyataan dan tidak ingin dilakukan otopsi. Tempat perusahaan korban bekerja juga siap bertanggunjawab ataa kejadian ini," ungkapnya.

Lokasi TKP yang menjadi korban meninggal dunia juga sudah di-police line untuk memudahkan penyelidikan aparat kepolisian.

Baca Juga: Nahas, Tubuh Warga Sumenep Ini Terbakar Gegara Isi Bensin Sambil Merokok

Load More