SuaraJatim.id - Bupati Lumajang Thoriqul Haq tidak bisa disuntik vaksin dalam program vaksinasi tahap pertama di kabupaten tersebut, Kamis (28/01/2021).
Bupati Thoriq dinyatakan tidak memenuhi syarat untuk disuntik vaksin setelah menjalani rangkaian pemeriksaan kesehatan sebelum vaksinasi.
Hal itu karena Bupati Lumajang tidak lolos dalam dalam proses screening sebelum divaksinasi Covid-19.
"Iya saya tidak lolos persyaratan vaksin, karena pernah positif Covid-19," katanya, seperti dikutip dari suarajatimpost.com, jejaring media suara.com.
Yang lolos vaksin, kata Bupati Lumajang, ada Ketua DPRD Lumajang, Dandim 0821/Lumajang, Ketua PCNU Lumajang, Kepala Kemenag Kabupaten Lumajang.
"Iya, saya dan Pak Kapolres jadi pendonor plasma, saya sudah sekali, minggu depan lagi, setiap dua minggu. Pak Kapolres sudah empat kali donor plasma," paparnya.
Sedangkan menurut Ketua DPRD Kabupaten Lumajang, Anang Achmad Syaifuddin, kepada media ini juga menyampaikan kalau dirinya merasa lega, karena vaksin untuk Covid-19 sudah ditemukan.
"Alhamdulillah mas, lega, sudah di temukan vaksin, dan hari ini realisasi vaksinasi. Mari kita sambut dengan riang gembira vaksinasi di Kabupaten Lumajang, vaksin ini aman dan halal," ungkap politisi PKB ini.
Sementara Sekretaris Daerah (Sekda) Lumajang, Agus Triyono, mengatakan kalau dirinya tidak lolos screening dalam pencanangan vaksinasi Covid-19.
Baca Juga: Selain Ariel, Risa Saraswati Juga Ikut Divaksinasi Hari Ini
"Saya tidak lolos screening, belum prioritas, karena pernah kontak erat dengan pasien confirm," jawabnya singkat.
Wakil Bupati (Wabup) Lumajang, Indah Amperawati (Bunda Indah) dan Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Lumajang, dr Bayu Wibowo Ignasius, belum menjawab siapa-siapa saja yang tidak lolos dalam proses screening tadi.
Berita Terkait
-
Selain Ariel, Risa Saraswati Juga Ikut Divaksinasi Hari Ini
-
Tinjau Vaksinasi Massal di UGM, Menkes Budi Gunadi Bicara Soal Zombie
-
Menkes Sebut Libur Panjang Sumbang 40 Persen Penambahan Kasus COVID-19
-
Alami Hipertensi, 3 Pejabat di Bantul Tak Penuhi Syarat Vaksinasi Covid-19
-
Kata Sekprov Lampung Fahrizal Darminto Setelah Divaksin Tahap Dua
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
Kronologi Anak Terjepit Teralis Bangku di RSUD Jombang, Damkar Turun Tangan
-
Warga Keluhkan Parkir Liar di Tulungagung, Dipungut Rp 5 Ribu di Depan Hotel
-
Miris! Lansia Tokoh Masyarakat Cabuli Anak di Surabaya, Korban Diancam dan Diiming-imingi Jajan
-
Pacitan Diguncang 1.135 Gempa Sepanjang 2025, BPBD Ingatkan Kesiapsiagaan Warga
-
Kasus Napi Aniaya Napi di Lapas Blitar Berujung Maut, Korban Tewas Kritis dan Stroke Otak