Scroll untuk membaca artikel
Muhammad Taufiq
Minggu, 28 Februari 2021 | 17:02 WIB
Ilustrasi kebakaran hutan. [Antara]

SuaraJatim.id - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Pekanbaru, Riau, mengungkapkan data lahan yang mengalami kebakaran selama beberapa hari ini.

Menurut BPBD, dalam dua bulan terakhir ini area seluas hampir lima hektare dilanda kebakaran di Pekanbaru. Totalnya 4,6 hektare lahan di Kecamatan Rumbai, Payung Sekaki, Marpoyan Damai, Bukit Raya, dan Bina Widya.

"Jadi ada hampir lima hektare lahan yang terbakar sampai hari ini dan paling banyak terjadi pada bulan Januari," kata Kepala BPBD Kota Pekanbaru Zarman Candra, Minggu (28/02/2021).

Ia menambahkan, lahan yang terbakar umumnya lahan kosong yang ditumbuhi semak belukar atau kebun yang tidak diurus oleh pemiliknya.

Baca Juga: Nongkrong Sampai Dinihari, Muda-mudi Dibubarkan Patroli Polisi Pekanbaru

Dikutip dari Antara, Zarman menjelaskan pula bahwa saat ini ada 30 personel dari beberapa instansi yang disiagakan untuk melakukan upaya pencegahan dan penanggulangan kebakaran lahan.

Mereka juga rutin menyampaikan imbauan kepada warga agar tidak membakar sampah sembarangan.

Zarman meminta warga segera melaporkan ke petugas terdekat jika ada kebakaran lahan agar api tidak sampai meluas.

Load More