SuaraJatim.id - Arema FC kalah dari PSIS Semarang dalam laga Piala Menpora 2021 di Stadion Manahan Solo, Selasa (30/03/2021). Kekalahan ini memastikan langkah Arema terhenti dan memastikannya pulang lebih dini.
Arema tidak pernah sekalipun menang dalam pertandingandi fase grup ini. Performa kuang memuaskan ini tentu membuat kecewa banyak pihak, termasuk pelatih Arema FC, Kuncoro.
"Kita terlalu sering bikin kesalahan sendiri. Kita sudah atur strategi, dan berhasil unggul 1-0. Tetapi di menit-menit akhir (babak pertama) kita bikin kesalahan dan PSIS mampu mencetak gol lewat set piece," katanya, seperti dikutip dari timesindonesia.co.id, jejaring media suara.com, Rabu (31/03/2021).
Kuncoro mengatakan, di laga melawan PSIS sebenarnya mereka telah menguasai pertandingan terutama di awal-awal laga. Tetapi karena pemain banyak melakukan kesalahan akhirnya mereka dipaksa kalah dari PSIS.
"Itu yang membuat PSIS bangkit, padahal kita tadi sebenarnya sudah menguasai pertandingan di babak pertama. Tetapi ya itu tadi kita terlalu sering membuat kesalahan sendiri," kata Kuncoro.
Kuncoro mengungkapkan, hasil dari 3 pertandingan di Piala Menpora ada beberapa catatan evaluasi. Nantinya, hasil evaluasi akan dilaporkan ke pelatih baru Arema FC. Salah satunya adalah pemain Arema FC dilarang terlena meski sudah unggul.
"Evaluasinya untuk ke depan terutama pemain, jangan terlena. Meski sudah unggul. Saya tidak menyalahkan pemain saya juga salah karena saya juga tidak berhasil di turnamen ini," katanya.
Tag
Berita Terkait
-
Piala Menpora 2021: Jadwal dan Prediksi Borneo FC vs PSM Makassar
-
Dua Tim Ini Dipastikan Lolos ke Babak 8 Besar Piala Menpora 2021
-
Pekerja Migran Asal Kabupaten Malang Meninggal Kecelakaan Kerja di Taiwan
-
Ditaklukkan PSIS 3-2, Arema FC Tersingkir dari Piala Menpora 2021
-
Wali Kota Malang Sebut Tak Ada Bantuan Hukum untuk Kepala Dinas Nyabu
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
Terkini
-
5 Link DANA Kaget Untuk Tambahan Uang Belanja di Indomaret Hari Ini
-
Nostalgia Bareng Bryan Adams di Jakarta, Beli Tiket Lebih Mudah lewat BRImo!
-
Wisata Bisa Jadi Mesin Uang Baru untuk Daerah, DPRD Jatim Beri Tips Jitunya
-
Antisipasi PHK, DPRD Jatim Usulkan Pelatihan Kerja Digital untuk Gen Z dan Milenial
-
Uang Gratis untuk Belanja, DANA Kaget Edisi Darurat Hadir: Klaim Sebelum Terlambat