SuaraJatim.id - Sejumlah mahasiswa terlibat bentrok dengan Satpol PP di kantor Bupati Sumenep, Rabu (31/3/2021). Bentrokan diduga dipicu mahasiswa tak bisa bertemu Bupati Sumenep Achmad Fauzi terkait polemik tambak udang ilegal.
Dilansir Suarajatimpost.com jaringan Suara.com, sejumlah mahasiswa tergabung dalam Front Keluarga Mahasiswa Sumenep (FKMS) menggelar aksi demonstrasi terkait tambak udang ilegal di depan kantor Bupati Sumenep.
Mereka menuding OPD terkait dan pihak pemerintah tidak serius menyikapi persoalan tersebut.
"Kami mencoba untuk menunggu Bupati, informasi dan komunikasi yang kami dapat, Bupati ada dua agenda hari ini, sehingga kami mau mau menunggu," kata Koordinasi Aksi FKMS, Sutrisno.
Merasa aksi unjuk rasa dicueki, mahasiswa kemudian berusaha memasuki kantor bupati. Namun upaya itu dihadang anggota Satpol PP. Alhasil saling dorong berujung bentrok pun terjadi.
Meski demikian, dilaporkan tidak ada yang korban akibat kericuhan itu, baik kubu mahasiswa dan Satpol PP.
Terpisah, Humas Satpol PP Sumenep, Nurul Huda mengatakan, jika saat demo hanya terjadi ketegangan antara mahasiswa dan aparat. Menurutnya, aparat telah melaksanakan tugas sesuai aturan yang ada.
"Jadi kami melaksanakan tugas sesuai SOP yang sudah ada. Tadi itu nggak Sampai bentrok parah," ujarnya.
Baca Juga: Untuk Kamu Mahasiswa Baru, Persiapkan Hal Ini Sebelum Terjun ke Perkuliahan
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Kronologi Anak Terjepit Teralis Bangku di RSUD Jombang, Damkar Turun Tangan
-
Warga Keluhkan Parkir Liar di Tulungagung, Dipungut Rp 5 Ribu di Depan Hotel
-
Miris! Lansia Tokoh Masyarakat Cabuli Anak di Surabaya, Korban Diancam dan Diiming-imingi Jajan
-
Pacitan Diguncang 1.135 Gempa Sepanjang 2025, BPBD Ingatkan Kesiapsiagaan Warga
-
Kasus Napi Aniaya Napi di Lapas Blitar Berujung Maut, Korban Tewas Kritis dan Stroke Otak