SuaraJatim.id - Rooftop One Icon Tunjungan Plaza (TP) 3 Kota Surabaya menjadi salah satu tempat memantau kemunculan hilal atau rukyatul hilal untuk menentukan awal Ramadhan dan Idul Fitri.
Kemarin, rukyatul hilal dilaksanakan di sana oleh Lembaga Falakiyah PCNU Surabaya. Rooftop One Icon dijadikan sebagai tempat baru memantau hilal ini konon merupakan gagasan dari Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi.
Sayangnya, hasil dari pemantauan kemarin hilal tiadk nampak karena faktor cuaca. Kendati demikian, belakangan Kemenag disebut-sebut mengapresiasi Rooftop TP itu menjadi rujukan Nasional melihat Hilal.
Ketua Lembaga Falakiyah PCNU Surabaya Muhammad Imron Rosadi, mengapresiasi inisiatif dari Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi, perihal pemilihan tempat untuk Sidang Rukyatul Hilal.
Baca Juga: 4 Ribu Botol Miras Dimusnahkan Polisi Surabaya di Hari Pertama Ramadhan
"Kemenag mengapresiasi inisiatif Eri Cahyadi untuk menjadikan One Icon sebagai tempat Rukyatul Hilal. Kami mengajukan tempat ini sebagai acuan hilal di Indonesia. Kami usulkan tempat ini. Meski baru pertama kali, namun tempat sangat layak untuk melihat hilal," ujarnya.
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mendukung wacana menjadikan Rooftop One Icon Tunjungan Plaza sebagai salah satu acuan Nasional lokasi Rukyatul Hilal atau penentuan 1 Ramadhan.
Eri Cahyadi di Surabaya bersyukur Rooftop One Icon TP 3 yang merupakan gedung dengan ketinggian mencapai 200 meter yang akan diusulkan kepada Menteri Agama sebagai salah satu tempat Rukyatul Hilal.
"Kami bersyukur dan berdoa semoga di titik ini bisa digunakan untuk Rukyatul Hilal dan bisa untuk melihat setiap awal bulan hijriah," kata Eri Cahyadi.
Eri berharap Menteri Agama menyetujui lokasi tersebut menjadi salah satu acuan Nasional untuk menentukan Rukyatul Hilal di tahun-tahun mendatang.
Baca Juga: Minim Donatur, Puluhan Panti Asuhan di Surabaya Dapat Bantuan Ramadhan
Namun, lanjut dia, terlepas dari semua itu, kebersamaan dalam setiap menentukan awal Ramadhan melalui Rukyatul Hilal ini diharapkan dapat terus terjalin di Kota Surabaya.
Kontributor : Dimas Angga Perkasa
Berita Terkait
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
-
Profil Jaiden Law, Winger Keturunan Surabaya Kelahiran Sydney yang Bakal Trial di Klub Spanyol
-
Rayhan Hanan Buka-bukaan Soal PR Besar Persija Jakarta, Optimis Bangkit?
-
BRI Liga 1: Imbangi Persija, Misi Persebaya Surabaya Masih Belum Tuntas?
-
Wawali Surabaya Dilaporkan Polisi! Gara-Gara Bela Pekerja yang Ijazahnya Ditahan?
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
Terkini
-
Berikut Ini Kisah Sukses Bening by Helena Bersama BRI
-
Gubernur Khofifah Komitmen Bangun Moderasi Beragama Diajarkan Sejak Dini, Jaga Sinergi dengan BNPT
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia