SuaraJatim.id - Pemain Persela Lamongan diliburkan hingga batas waktu yang tidak ditentukan setelah mereka tampil tidak menjanjikan di ajang kompetisi pra-musim Piala Menpora 2021.
Seperti disampaikan Asisten pelatih Persela, Didik Ludianto. Menurut dia, libur untuk skuat Laskar Joko Tingkir berlangsung hingga waktu yang belum ditentukan. Mengingat kompetisi liga juga belum pasti.
Persela, kata dia, baru akan merencanakan untuk menggelar latihan ketika sudah ada kepastian izin dan kapan digelarnya Liga 1 2021.
"Jadi kita nunggu kepastian kapan Liga 1 mulai, karena saat ini masih belum ada kepastian," kata Didik, seperti dikutip dari timesindonesia.co.id, jejaring media suara.com, Rabu (14/4/2021).
Baca Juga: PSM Makassar Vs Persija, Batola Tak Yakin Bisa Turunkan Patrich Wanggai
Tidak adanya aktivitas tim dimanfaatkan para pemain Persela untuk berkumpul dengan keluarga di kampung halamannya masing-masing.
"Iya, saat ini pemain pulang semua. Karena kan memang tidak ada kegiatan. Jadi bisa melaksanakan ibadah puasa bersama keluarga, untuk yang muslim," katanya menegaskan.
Meski libur hingga waktu yang belum ditentukan, Didik berpesan kepada para pemain untuk tetap berlatih dan menjaga kebugaran tubuhnya.
"Saya minta agar bisa jaga kondisi, latihan di rumah sebagai pemain profesional. Harus bisa mengatur pola makan dan istirahatnya. Jangan lupa jaga jarak dan protokoler kesehatan," kata Didik.
Didik berharap pelaksanaan Piala Menpora dapat menjadi pertimbangan bagi Polri untuk memberikan izin Liga 1 digulirkan.
Baca Juga: Jelang Semifinal Piala Menpora 2021, Ini Harapan Zainudin Amali
"Semoga secepatnya, sebelum final Piala Menpora sudah ada kepastian izin kompetisi, biar klub-klub termasuk Persela Lamongan bisa merencanakan periodisasi yang bagus dan ideal," ucap Didik.
Berita Terkait
-
Timnas Day: Suporter Wajib Catat, Ini Rute Termudah dari Lamongan Menuju Stadion GBK
-
10 Alasan Mengapa Roemah Kuliner Bisa Menjadi Favorit Penggemar Masakan Nusantara di Jakarta!
-
Jaring Bibit Potensial, Kemenpora Gelar Turnamen Bulu Tangkis Piala Menpora
-
Jor-joran Persela di Bursa Transfer: Habiskan Rp29 M dan Masih Belum Puas
-
Cetak Gol, Mantan Striker Persela Lamongan Bantu BG Pathum Bantai Dortmund
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
Terkini
-
Aneh Tapi Nyata! Warga Sumenep Niat Bikin Sumur yang Keluar Malah Api
-
Terungkap Penyebab Kebakaran di UIN SATU Tulungagung
-
Kampung Narkoba di Surabaya Digerebek, 25 Orang Diciduk
-
Hari Kesehatan Nasional Ke-60, Pj. Gubernur Adhy Apresiasi Tim Yankes Bergerak Layani 1.067 Masyarakat Pulau Kangean
-
Redaktur Eksekutif Suara.com Bagi Tips ke Siswa SMK Gresik Kembangkan Industri Kreatif