SuaraJatim.id - Denyut Ramadhan selalu terasa di Sepanjang Jalan Karangmenjangan, Surabaya. Setahun sekali, sepanjang jalan ini berubah kian riuh saban sore jadi tempat buruan para pencari takjil. Tak terkecuali Ramadhan kali ini.
Sebenarnya di sepanjang jalan ini tempatnya orang jualan. Bedanya, di hari biasa jalanan ini tiap pagi ramai karena jadi pasar kaget. Namun kalau Ramadhan, keramaian berubah sore hari.
Aktivitas penjual dan para pemburu takjil dimulai pukul 15.00 WIB. Hingga mendekati waktu berbuka puasa, daerah tersebut dipenuhi orang menjajakan jajanan dan kudapan buat menu buka.
Salah satu pedagang Es Dawet Banjarnegara, Slamet (40), sudah berjualan di daerah Karangmenjangan sejak 2014 lalu. Sampai saat ini Ia masih istikomah membuka lapaknya di sana. Apalagi musimnya orang puasa sekarang, Ia mengaku akan standby di sana.
"Sudah lama jualan di sini. Setiap harinya di bulan Ramadhan pasti ramai yang jualan ataupun yang beli," ujar Slamet pada SuaraJatim.id, Senin (19/4/2021).
Tak hanya penjual minuman dawet, banyak juga penjual minuman es Manado, es kopyor, es kelapa mudah, hingga es cao. Jajanan juga banyak gorengan dari tahu isi, lumpia, hingga kue tradisional seperti cucur--orang Surabaya menyebutnya kue kucur.
Kue cucur dengan berbagai warna ini sangat populer di Karangmenjangan. Salah satu penjualnya Romlah (45). Saban Ramadhan Ia seperti ketiban rejeki nomplok. Dagangannya cukup laris manis. Dalam sepekan Ia belanja bahan kue ini sampai Rp 2 juta.
"Seperti tahun sebelumnya, pasti ramai pembeli. Bahkan saya sempat belanja bahan sampai 2 juta. Itu untuk 1 Minggu," jelas Romlah dengan logat bahasa Madura.
Penikmat kue cucur, Adit (27) sudah biasa berburu takjil di sana. "Di sini lengkap, banyak pilihan jajanan, jadi satu tempat sudah terpenuhi untuk berbuka," ujar lulusan UPN Veteran Surabaya ini.
Baca Juga: Menyemai Pengajian Braille Bagi Para Tuna Netra Surabaya
Dari pantauan SuaraJatim.id di lokasi, memang cukup banyak pembeli yang datang, bisa mencapai ratusan pembeli tiap harinya, memenuhi sepanjang jalan Karangmenjangan Surabaya.
Kontributor : Dimas Angga Perkasa
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Bisa Tambah PAD, DPRD Jatim Minta Pemprov Serius Garap Potensi Pajak Tidur
-
Berangkatkan Gowes Bareng 1.000 Km Ride For Palestine, Gubernur Khofifah Serukan Pesan Perdamaian
-
DPRD Jatim Ingatkan APBD Harus Jadi Anggaran Gotong Royong, Bukan Sekadar Dokumen Teknis
-
Menang Wali Kota New York, Bisakah Zohran Mamdani Jadi Capres AS 2028?
-
Sopir Bus Resmi Tersangka Kecelakaan Bus Tulungagung, Satu Korban Tewas di Ngunut!