SuaraJatim.id - Berselang beberapa jam setelah melakukan pencurian, Dani Dwi Prasetyo (33) dibekuk kepolisian Jember, Jawa Timur.
Dani merupakan warga warga Kelurahan Rangkah, Kecamatan Tambaksari Surabaya, yang selama ini menetap di Biting Arjasa Jember.
Maling spesialis mobil ini dikenal licin. Ia akhirnya ditembak kakinya karena melawan saat hendak ditangkap. Ia bahkan sempat melarikan diri pada proses pengajaran Senin, (19/4/2021) dini hari kemarin.
Polisi membekuk Dani di Desa Pringgowirawan Sumberbaru. Saat itu dia berusaha melarikan diri bersama A-R (DPO) usai membawa kabur mobil pickup L300 milik Lukman Hadi warga Arjasa
"Pelaku melakukan aksinya saat menjelang sahur, sekitar jam 3 dini hari. Begitu anggota Resmob mengetahui adanya pencurian langsung melakukan pengejaran dan berhasil melumpuhkan pelaku di perbatasan Jember-Lumajang," ujar Wakapolres Jember Kompol Kadek Ary Mahardika, dikutip dari suarajatimpost.com, jejaring media suara.com, Rabu (21/4/2021).
Namun karena pelaku berusaha melawan saat ditangkap, polisi pun melakukan tindakan tegas dan terukur pada kaki kiri Dani. Sedangkan AR berhasil melarikan diri.
Sementara Lukman Hadi pemilik mobil pickup L300 yang digondol pelaku, merasa bangga dan senang dengan kinerja Satreskrim Polres Jember yang berhasil menangkap pelaku hanya dalam hitungan jam.
"Saya sangat senang dengan kinerja polres Jember yang telah berhasil mengungkap pencuri mobil saya, terlebih hanya 3 jam pelaku berhasil diringkus," ujar Lukman.
Lukman mengatakan, pada saat kejadian, ia memarkir mobilnya di halaman rumah. Saat hendak sahur sekitar jam 3 pagi, Ia mendengar suara mobil dinyalakan pelaku. Setelah dilihat, ternyata pelaku sudah menjalankan mobilnya.
Baca Juga: Jangan Biasakan Tidak Sahur, Ini Efek yang Akan Dirasakan
Sadar menjadi korban pencurian, korban langsung menghubungi Polsek Arjasa dan membuat laporan. Begitu mendapat laporan, polisi langsung melakukan koordinasi dan mengetahui keberadaan mobil korban menuju ke arah Jember barat.
Dari tangan pelaku, polisi berhasil mengamankan barang bukti mobil pickup, sepeda motor milik pelaku, serta beberapa kunci T dan kunci pas milik pelaku yang dibuat sarana kejahatan selama ini.
Berita Terkait
-
Jangan Biasakan Tidak Sahur, Ini Efek yang Akan Dirasakan
-
NU Jember Desak Polisi Tangkap dan Adili Pengeroyok Anggota Pagar Nusa
-
Santri Makan Sahur Mi Instan Sepiring Berempat, Videonya Mengetuk Hati
-
Menu Sahur Inul Daratista Bikin Warganet Khawatir
-
Larangan Mudik Lebaran, Polres Jember Perketat Penyekatan di Perbatasan
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
Kronologi Anak Terjepit Teralis Bangku di RSUD Jombang, Damkar Turun Tangan
-
Warga Keluhkan Parkir Liar di Tulungagung, Dipungut Rp 5 Ribu di Depan Hotel
-
Miris! Lansia Tokoh Masyarakat Cabuli Anak di Surabaya, Korban Diancam dan Diiming-imingi Jajan
-
Pacitan Diguncang 1.135 Gempa Sepanjang 2025, BPBD Ingatkan Kesiapsiagaan Warga
-
Kasus Napi Aniaya Napi di Lapas Blitar Berujung Maut, Korban Tewas Kritis dan Stroke Otak