SuaraJatim.id - Ramadhan 1442 H sekarang memasuki hari ke-13. Ummat Islam pun menjalankan ibadah puasa sebagai bentuk kewajiban.
Ibadah puasa Ramadhan menjadi ladang besar untuk berlomba-lomba menanam amalan kebaikan. Sebab, Allah SWT melipatgandakan pahala pada bulan suci Ramadhan.
Melansir nu.or.id, bahkan Ramadhan juga disebut sebagai bulan kesabaran. Imam Ibnu Rajab al-Hanbali (w. 795 H) menyebut Ramadhan sebagai bulan kesabaran, dan puasa adalah bagian dari sabar, atau pelatihan kesabaran.
Ia mengutip hadits Nabi Muhammad shallallahu ‘alaihi wasallam yang mengatakan (HR. Imam at-Turmudzi):
"Puasa itu separuh (dari) sabar." (Imam Ibnu Rajab al-Hanbali, Lathâ’if al-Ma’ârif fî mâ li Mawâsîm al-‘Âm min al-Wadhâ’if, Kairo: Dar al-Hadits, 2002, h. 207)
Berikut jadwal buka puasa untuk wilayah Kota Surabaya dan sekitarnya, Minggu (25/4/2021);
Imsak 04:03
Subuh 04:13
Dhuhur 11:29
Ashar 14:50
Magrib 17:26
Isya 18:36
Sebelumnya, pada kitab yang sama, Imam Ibnu Rajab al-Hanbali mengatakan bahwa pahala berpuasa di bulan Ramadhan berlipat ganda, dan kelipatannya tidak terbatas di angka tertentu (adl’âfan katsîratan bi ghairi hashr ‘adad).
Hal ini terkait dengan predikat Ramadhan sebagai bulan kesabaran. Dalam Al Quran, pahala orang-orang yang bersabar tidak dibatasi di bilangan tertentu. Allah berfirman (QS. Az-Zumar: 10):
Baca Juga: Sembilan Pasangan Tidak Resmi di Sragen Digrebek Saat Asik Ngamar di Hotel
"Sesungguhnya hanya orang-orang yang bersabarlah yang dicukupkan pahala mereka tanpa batas," (Imam Ibnu Rajab al-Hanbali, Lathâ’if al-Ma’ârif fî mâ li Mawâsîm al-‘Âm min al-Wadhâ’if, 2002, h. 207)
Berita Terkait
-
Sembilan Pasangan Tidak Resmi di Sragen Digrebek Saat Asik Ngamar di Hotel
-
Jadwal Sholat dan Buka Puasa Bogor-Depok-Cianjur 25 April 2021
-
Jadwal Sholat dan Buka Puasa Jakarta 25 April 2021
-
Jadwal Sholat dan Buka Puasa Kabupaten Tangerang 25 April 2021
-
Jadwal Sholat dan Buka Puasa Kota Tangerang 25 April 2021
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Ratusan Sopir Dump Truk Demo DPRD Ponorogo, Desak Tambang Dibuka Lagi
-
Kronologi Nenek 63 Tahun Tewas Terlindas Truk Trailer di Gresik, Motor Naik ke Bahu Jalan
-
Kantor Ormas Madas Disegel Polisi, Dugaan Mafia Tanah di Surabaya Terkuak
-
Dugaan Kasus Perzinahan Oknum Guru SD di Madiun Dibongkar Istri, Kini Berujung ke Polisi
-
Geger Bayi dalam Kardus, Dibuang di Teras Rumah Warga Banyuwangi