SuaraJatim.id - Sebuah senjata serbu laras panjang G3 buatan Jerman ditemukan di rumah kosong. Lokasinya di perumahan Manyar Surabaya.
Senjata ini ditemukan oleh Koramil 0831/04 Sukolilo Surabaya. Setelah ditelusuri oleh pihak Koramil, bahwa senjata tersebut milik salah satu anggota TNI yang sudah meninggal karena kecelakaan.
Seperti disampaikan Komandan Koramil Mayor INF Supriyo Triwahono. Menurut dia, senjata ini ditemukan oleh ahli waris dari anggota yang sudah meninggal. Senjata itu kemudian diserahkan pada Koramil Sukolilo.
"Untuk penemuan senjata ini begini ceritanya ya, di perumahan Manyar itu ada rumah kosong sekitar 9 tahun ditinggal pemiliknya," kata Supriyono, Selasa (27/04/2021).
Baca Juga: Kelompok Begal Tembakkan Senjata Api saat akan Ditangkap Polisi
"Itu yang punya sudah enggak ada. Kemudian dari keponakannya melakukan pembersihan rumah itu, dan ditemukanlah di dalam satu ruangan di kamar ada senjata api," katanya.
Merasa ketakutan karena menemukan dua pucuk senjata tersebut, pihak ahli waris akhirnya menghubungi Koramil Sukolilo untuk mengamankan senjata tersebut.
"Keponakannya ini merasa ketakutan. Dengan penemuan senjata api itu, diserahkanlah senjata itu satu pucuk segitiga G3 dengan tiga larasnya," terang Supriyo.
Sementara untuk pistolnya, sebanyak puluhan butir peluru juga masih aktif meskipun sudah termakan usia.
"Kedua adalah pistol dengan 54 butir peluru setelah diserahkan ke sini kemarin itu masih aktif ya," ujarnya.
Baca Juga: Trainer Kekar Primadona Araya Gym Surabaya 7 Kali Tusuk Leher Rekannya
Supriyo menjelaskan lebih lanjut, pihaknya mengucapkan terima kasih kepada ahli waris, ataupun keluarga, yang sudah memberikan informasi pada pihak Koramil.
"Keluarga atau family termasuk ahli waris kami ucapkan terima kasih ya, karena sudah memberi tahu kami. Kita serahkan secara prosedural kepada pimpinan yang menggunakan senjata tersebut," ujarnya.
Saat ini, pihaknya sudah mengurus segala sesuatunya, dan Koramil segera menyerahkan penemuan mereka perihal dua pucuk senpi dan pelurunya.
"Ini nanti kita kirim ke Kodim, nanti kita lapor ke Dandim lengkap dengan administrasinya. Kalau mendengar cerita senjata ini belum pernah diserahkan karena almarhum ini pernah kecelakaan. Jadi senjata ini masih aktif dan belum sempat digunakan dan kemarin itulah pada saat pembersihan ditemukan senjata api ini," ujarnya.
Secara terperinci, senjata yang ditemukan diantaranya satu pucuk senjata G3 atau gewehr3, kemudian satu pucuk pistol lengkap dengan amunisinya sebanyak 54 butir peluru.
Kontributor : Dimas Angga Perkasa
Berita Terkait
-
Rayhan Hanan Buka-bukaan Soal PR Besar Persija Jakarta, Optimis Bangkit?
-
BRI Liga 1: Imbangi Persija, Misi Persebaya Surabaya Masih Belum Tuntas?
-
Wawali Surabaya Dilaporkan Polisi! Gara-Gara Bela Pekerja yang Ijazahnya Ditahan?
-
Siapa Miles de Vries? Winger FC Utrecht Keturunan Surabaya OTW Bela Timnas Indonesia di Piala Dunia
-
Performa Gemilang Rayhan Hannan, Kode Keras untuk Gerald Vanenburg?
Terpopuler
- Timnas Indonesia U-17 Siaga! Media Asing: Ada yang Janggal dari Pemain Korut
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kode Redeem FF Belum Digunakan April 2025, Cek Daftar dan Langsung Klaim Item Gratis
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- 4 Produk Wardah untuk Usia 40 Tahun Ke Atas Mengandung Antiaging, Harga Mulai Rp 50 Ribuan
Pilihan
-
Kiprah La Nyalla Mattalitti Saat Geger Geden PSSI Kini Rumahnya Digeledah KPK
-
Markas Pemain Korut U-17: Yang Tersembunyi di Balik Klub 4.25 SC?
-
Profil dan Kekayaan Abdul Halim Iskandar, Saudara Cak Imin yang Diduga Terlibat Korupsi
-
Strategi Investasi BPKH Gagal Tercapai, Kurang Rp704 Miliar dari Target di 2024
-
IHSG Masih Tunjukkan Taring dengan Menguat di Perdagangan Selasa Pagi
Terkini
-
BRI Jadi Penyedia Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2025
-
KR Biang Kerok Pencurian Rumah Kosong di Malang, Diciduk di Warnet
-
Kronologi Lengkap Aksi Heroik Pria Sidoarjo Selamatkan Korban Perampokan di Gresik, Terluka Tembak
-
Jadi Ketum PERBANAS 20242028, Direktur Utama BRI Hery Gunardi Punya Jejak Karir Cemerlang
-
Putuskan Damai dengan Pengusaha yang Diduga Tahan Ijazah Karyawan, Armuji: Itu Sudah di Luar Saya