SuaraJatim.id - Meskipun sudah bercerai tidak lantas memutus tali silaturahmi. Ini agaknya yang bakal ditunjukkan oleh artis Angel Lelga.
Ia mengaku akan bersilaturahmi ke rumah mantan suaminya, Raja Dangdut Rhoma Irama pada Lebaran nanti. Hal ini ditegaskannya saat ditemui wartawan di Mal Kota Kasablanka, Sabtu (01/05/2021).
Namun demikian, Angel menggarisbawahi kalau kedatangannya hanya untuk silaturahmi, bukan bermaksud lainnya.
"Masih baik (hubungan dengan Rhoma Irama). Masih silaturahmi juga kok. Insya Allah (datang lebaran), silaturahmi," kata Angel.
Baca Juga: Berkah Ramadhan, Angel Lelga Sudah Dapat Baju dan Kue Lebaran
Namun Angel Lelga bungkam saat disinggung apakah ada peluang rujuk. Dia minta awak media mengganti topik pembicaraan. "Jangan bahas itu ya, bicara yang lain aja," ujarnya, dikutip dari matamata.com, jejaring media suara.com.
Seperti diberitakan sebelumnya, ditanya tentang kriteria idaman suaminya di masa depan, Angel Lelga sempat membuat pengakuan mengejutkan. Kini, dia lebih memilih cowok penyanyi dangdut yang berusia di atasnya dan tajir.
Hal itu terungkap dalam video terbaru yang diunggah YouTube Trans7 Official pada Selasa (20/4/2021). Angel digoda Iis Dahlia kala itu. Maklum Angel Lelga sendiri pernah menikah dengan Raja Dangdut Rhoma Irama. "Balik lagi dong?" kata Iis Dahlia berseloroh.
Angel Lelga rupanya punya jawaban sendiri terkait hal tersebut. Bahwa hubungannya dengan Rhoma Irama selepas bercerai memang tetap baik-baik saja ditegaskan olehnya.
"Alhamdulillah sampai sekarang masih komunikasi baik. Waktu pertama kali adanya saya itu masih kecil. Beliau juga tahu sekarang gimana. Jadi sudah tahu sifatnya saya gimana," katanya.
Baca Juga: Ramai Isu Rujuk, Angel Lelga Mau ke Rumah Rhoma Irama saat Lebaran
Ia melanjutkan, "Aku jalanin komunikasi dengan baik dan inget pesan beliau waktu dulu awal-awal jadi mualaf. Itu diterapin sampe sekarang."
Berita Terkait
-
Ganti Lirik 'Judi' Saat Kampanye Akbar RIDO, Rhoma Irama Minta RK Berantas Judol di Jakarta
-
Sihir '250 Juta' Rhoma Irama Bikin Goyang RK-Suswono di Lapangan Banteng
-
Heboh Hubungan Vanessa Nabila-Ahmad Luthfi, 11 Artis ini Juga Digosipkan jadi Simpanan Pejabat
-
Setahun pontang-panting, Rhoma Irama Masih Berjuang Jadikan Dangdut Warisan Budaya UNESCO
-
Agar Dangdut Diakui Dunia, Rhoma Irama Bakal Bawa Soneta ke Amerika
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Geger! Diduga Paslon Pilwali Kota Blitar Diduga Bagi-bagi Uang dan Sembako
-
Ambles, Rumah di Ponorogo Terperosok dalam Lubang 5 Meter
-
Fraksi di DPRD Jatim Minta Pemprov Bagi Adil Sekolah Negeri dan Swasta
-
Posisi Terbaru Persebaya di Klasemen Usai Kalahkan Persija: Kembali Rasakan Puncak
-
Jauh Terpencil, Kampung di Banyuwangi Ini Sempat Bertahun-tahun Kesulitan Listrik