SuaraJatim.id - Dua pemuda asal Kabupaten Jombang, Jawa Timur, dibekuk kepolisian lantaran mengedarkan serbuk petasan di Kabupaten Trenggalek.
Keduanya diamankan saat melakukan transaksi jual-beli di Jalan Raya Trenggalek - Ponorogo pada 29 April 2021 lalu. Keduanya berinisial YM dan AS, warga Ngoro, Jombang, menawarkan barang terlarang itu lewat media sosial.
Seperti dijelaskan Kapolres Trenggalek AKBP Doni Satria, penangkapan keduanya berawal dari seorang warga Trenggalek yang memesan bahan mercon tersebut.
Sesuai rencana, bahan serbuk petasan yang dibeli dari YM dan AS melalui media sosial ditindaklanjuti melalui percakapan whatsapp. Rencananya petasan yang dibuat bakal dibuat untuk perayaan lebaran Idul Fitri.
Baca Juga: Pesta Petasan saat Lebaran Ketupat, 7 Orang Diamankan Polres Bangkalan
"Kedua orang ini berjenis kelamin laki - laki berinisial YM dan AS, keduanya warga Ngoro, Jombang. Berawal dari seorang warga Trenggalek yang memesan serbuk bahan petasan lengkap dengan sumbu melalui media sosial Facebook," kata Doni, dikutip dari suarajatimpost.com, jejaring media suara.com, Senin (24/05/2021).
"Tersangka YM ini kemudian menawarkan serbuk bahan petasan lewat percakapan inbox dilanjutkan melalui WhatsApps," kata dia menegaskan.
Setelah terjadi kesepakatan, kata Doni, YM meminta bantuan tersangka AS untuk mencarikan pesanan tersebut lewat perantara AN.
Selanjutnya, seseorang yang memesan kepada seseorang berinisial RT, berupa serbuk bahan petasan dengan berat 25 kilogram, beserta sumbu dengan harga Rp 135 ribu per kilogram. Sedangkan sumbu petasan per ikat seharga Rp 25 ribu, dengan total harga Rp 3.375.000.
Sekitar pukul 22.00 WIB, YM bersama tersangka AS berangkat menuju Trenggalek untuk menjual serbuk bahan petasan beserta sumbu petasan seharga Rp. 6.250.000.
Baca Juga: Sampai Ngos-ngosan Antar Paket ke Lantai 5 Kost, Kurir: Berasa Naik Gunung
Saat bertransaksi inilah petugas kepolisian menangkap keduanya di tepi Jalan Raya Trenggalek-Ponorogo, masuk Desa Nglongsor Kecamatan Tugu.
Berita Terkait
-
Dua Kelompok Remaja di Senen Tawuran Petasan Usai Salat Ied
-
Warga Depok, Bekasi Hingga Tangerang Dilarang Gelar Konvoi Malam Takbiran di Jakarta
-
Ingatkan Sanksi Menanti, Satpol PP DKI Minta Warga Tak Main Petasan Jelang Lebaran Idul Fitri
-
Profil Kiai Supar: Ngaku Bisa Gandakan Diri, Tuduh Jelmaannya yang Hamili Santriwati
-
Ligamen Putus! Bupati Trenggalek Pakai Kruk Hadiri Pelantikan Kepala Daerah
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
Terkini
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia
-
Khofifah Bahas Kerja Sama Pendidikan hingga Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk Rusia
-
Harga Gabah Kering Jatuh, DPRD Jatim: Panen Raya Terancam Tak Dinikmati Petani
-
Kasus Penahanan Ijazah Masuk Babak Baru, Wali Kota Surabaya Intruksikan Cek Semua Perusahaan