SuaraJatim.id - Sebuah video seekor kucing 'nangkring' di helem seorang pemotor di Jalanan Kediri, Jawa Timur, bikin heboh warganet setempat.
Sebab bukan kali ini saja terjadi. Ternyata aksi kucing atraktif ini sudah berulang kali. Peristiwa kali ini terekam CCTV di Perempatan Jalan Bogo, Kecamatan Plemahan, Kabupaten Kediri.
Tangkapan layar CCTV ini kemudian dishare banyak akun Instagram, salah satunya akun @dishub_kab.kediri. Akun dinas perhubungan itu mengunggah tangkapan layar CCTV dengan caption begini:
"Daerah Kediri Utara, Terutama Bogo, ,Plemahan, Mejono dan Sekitarnya, Kalian pasti sering menemui Kucing atraksi ini..Lek ono sing eruh wonge, yo di tag..," demikian unggahannya.
Baca Juga: Sepekan 2 Kali Maling Motor Terekam CCTV di Tempat Sama, Warga Gresik Kesal
Video ini segera heboh. Salah satu akun warga yang ikut mengunggahnya @infokediriraya. Warganet segera menyerbu unggahan tersebut.
Ternyata, banyak warga yang sering melihat ulah kucing tersebut. Kucing putih yang tidak bisa lepas dari pemiliknya, si bapak pengendara sepeda motor.
Kucing tersebut kerap ikut pemiliknya bepergian dengan cara duduk 'nangkring' di helem yang dipakai pemiliknya. Nampak dalam video itu, aktraksi si kucing membetot perhatian pemotor di belakangnya yang cekikikan melihat aksi si kucing.
"Kok lucuuuu min ," tulis akun @heiwidy nampak tertarik dengan ulah si kucing.
"Bisa anteng gitu ya kucingnya ," akun @sw_id77 nampak heran dengan si kucing.
Baca Juga: Mekanik Dibikin Melongo saat Servis Mobil, Gerombolan Tikus Terciduk Ngumpet di Bumper
"Iku tenan , aku tau eroh ng prapatan mbogo , pokok e kucing e emoh pisah karo bpak e (Ini beneran, saya pernah tahu di Prapatan Bogo. Kucing enggak mau pisah sama bapaknya)," tulis akun @sahryrmdhan memberi kesaksian.
Berita Terkait
-
Dear Pawrents, Kapan Kucing Bisa Vaksin Setelah Melahirkan? Jangan sampai Anabul Sakit
-
Musim Mudik, Hotel Kucing Kebanjiran Pelanggan
-
Cat Lover Cantik Asal Tangerang Boyong Kucing Kesayangan Mudik ke Lampung
-
6 Kuliner Khas Kediri yang Wajib Dicicipi saat Libur Lebaran
-
Gempar Isu Perselingkuhan Ridwan Kamil, Pengacara Sebut Ada Upaya Pembunuhan Karakter
Terpopuler
- Timnas Indonesia U-17 Siaga! Media Asing: Ada yang Janggal dari Pemain Korut
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kode Redeem FF Belum Digunakan April 2025, Cek Daftar dan Langsung Klaim Item Gratis
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- 4 Produk Wardah untuk Usia 40 Tahun Ke Atas Mengandung Antiaging, Harga Mulai Rp 50 Ribuan
Pilihan
-
Tanpa Tedeng Aling-aling, Pramono Sebut Bank DKI Tidak Dikelola Profesional: Banyak Kasus Terus!
-
5 HP Murah Mirip iPhone 16: Harga Mulai Sejutaan, Bikin Orang Terkecoh!
-
Kiprah La Nyalla Mattalitti Saat Geger Geden PSSI Kini Rumahnya Digeledah KPK
-
Markas Pemain Korut U-17: Yang Tersembunyi di Balik Klub 4.25 SC?
-
Profil dan Kekayaan Abdul Halim Iskandar, Saudara Cak Imin yang Diduga Terlibat Korupsi
Terkini
-
BRI Jadi Penyedia Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2025
-
KR Biang Kerok Pencurian Rumah Kosong di Malang, Diciduk di Warnet
-
Kronologi Lengkap Aksi Heroik Pria Sidoarjo Selamatkan Korban Perampokan di Gresik, Terluka Tembak
-
Jadi Ketum PERBANAS 20242028, Direktur Utama BRI Hery Gunardi Punya Jejak Karir Cemerlang
-
Putuskan Damai dengan Pengusaha yang Diduga Tahan Ijazah Karyawan, Armuji: Itu Sudah di Luar Saya