Scroll untuk membaca artikel
Muhammad Taufiq
Selasa, 01 Juni 2021 | 16:26 WIB
Webinar JNE Ngajak Online 2021 – Goll…Aborasi Bisnis Online 2021 Kota Surabaya [Suara.com]

SuaraJatim.id - Pandemi Covid-19 yang telah berlangsung sejak 2019 lalu berdampak signifikan pada sektor ekonomi negeri, termasuk pelaku UKM (Usaha Kecil Menangah) Kota Surabaya.

Semua mafhum, sektor perdagangan menjadi kelompok yang paling terpuruk karena pandemi ini.  Berangkat dari kegelisahan ini mendorong para pelaku UKM melakukan transformasi bisnis ke arah digital agar kegiatan ekonomi produktif kembali stabil.

Dalam mendukung sektor UKM untuk bersaing di dunia digital, JNE berinisiatif mengadakan gelaran webinar JNE Ngajak Online 2021 – Goll…Aborasi Bisnis Online 2021 Kota Surabaya.

Melalui webinar online ini diharapkan UKM di Indonesia, khususnya di Surabaya dapat mengembangkan kemampuan bersaing di dunia digital, baik dalam skala nasional dan global.

Baca Juga: Sejarawan Sebut Hari Jadi Surabaya Bukan 31 Mei, Wakil Walkot: Kami Siap Digugat

Acara ini dibuka oleh Ninil Indrasari selaku Branch Manager JNE Surabaya, Ia berharap melalui forum ini para pelaku UKM di Surabaya dapat saling memberikan insight dan berkolaborasi untuk mengembangkan UKM ke arah yang lebih positif.

"Untuk bisa men-support teman-teman, customer-customer kami dari segala segmen, kami melakukan perbaikan atau improvement untuk mencapai high performance quality. Kami di JNE Surabaya menerapkan 5K, Kecepatan, Ketepatan, Keamanan, Kemudahan, dan Kenyaman, sehingga kita bisa memberikan pengalaman yang terbaik bagi customer-customer kita dan tentunya dibarengi dengan perbaikan yang berkesinambungan," ujar Ninil.

Ninil menambahkan, di Industri 4.0 ini penting bagi para pelaku usaha untuk terus berkolaborasi dengan berbagai segmen agar roda perekonomian terus berjalan ke arah yang lebih baik.

Upaya berkolaborasi ini diwadahi oleh JNE Surabaya yang kerap mengadakan acara pemberdayaan komunitas berupa workshop atau talkshow dengan teman-teman UKM, seperti diadakannya workshop Digital Marketing beberapa waktu lalu.

Webinar kali ini juga dihadiri oleh Irma Beatrice, selaku CEO Sambal Bu Rudy. Irma membagikan strateginya dalam meneruskan usaha di ranah online, "Kuncinya dalam dunia online ini kita harus berani mencoba dan setelah itu tidak boleh menyerah, kita juga harus evaluasi," katanya.

Baca Juga: 3 Pameran UMKM di Bantul Batal, Dinas Koperasi UMKM Ganti Secara Virtual

"Saat ini banyak hal baik dari sosial media yang kita bisa manfaatkan, seumpama kita mau menaikkan penjualan kita, kita bisa manfaatkan ads di Facebook, Instagram, dan kita bisa bergabung dengan marketplace di Indonesia. Mereka sudah menawarkan banyak sekali program-program yang dapat membantu kita yang masih awal di dunia online," katanya menambahkan.

Load More