SuaraJatim.id - Sherina Munaf dikabarkan positif Covid-19. Artis dan penyanyi itu terkonfirmasi positif setelah melakukan tes swab polymerase chain reaction (PCR).
Kabar mengejutkan ini disampaikan langsung oleh Sherina lewat akun media sosial Instagramnya @sherinasinna. Dalam akun tersebut, Sherina menulis tidak pernah keluar dari rumah ataupun kontak dengan orang lain selama sebulan belakangan.
Bahkan, selama pandemi sejak 2020 dia tidak pernah makan di luar rumah atau bertemu dengan teman-temannya. Tahun lalu ada segelintir pekerjaan diterima, tapi semuanya dilaksanakan dengan protokol kesehatan yang ketat.
"Biar ini jadi pelajaran untuk semuanya, tak peduli seberapa disiplin, kamu masih bisa terkena. Jadi selalu bersiap," tulis Sherina dalam bahasa Inggris di akun Twitter @sherinasinna.
Baca Juga: Dinar Candy Menangis Telat Haid, Nama Baim Wong Dicatut
"Mendekati PPKM (Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) kemarin kalau harus belanja groceries itu double masking. Apalagi pas selama PPKM ini, kita udah melockdown diri SAMA SEKALI gak kemana-mana."
Dia tidak tahu apakah dia terkena virus dari paket atau ada anggota keluarga lainnya yang termasuk orang tanpa gejala, sebab sang ayah beberapa kali masih harus ke supermarket untuk membeli kebutuhan makanan di rumah. Dia menambahkan, semua orang di rumahnya akan menjalani tes usap.
Dia meminta kepada para warganet dan pengikutnya di media sosial untuk terus memperketat protokol kesehatan, sebab dirinya yang sudah berupaya menekan risiko penyebaran dengan berdiam diri di rumah saja terbukti bisa tetap terinfeksi.
"Ini bukan ala-ala rajin swab terus kaget. Ini bukan kemarin2 pergi2 terus bilang padahal udah maskeran terus lalu kaget. Gue sama sekali selama sebulan ini gak kemana-mana."
Satuan Tugas Penanganan COVID-19 melaporkan kasus harian terkonfirmasi positif pada 7 Juli 2021, hingga pukul 12.00 WIB, menembus angka 34.379 orang.
Baca Juga: Sherina Munaf Positif Covid-19: Gue Sebulan Ini Sama Sekali Gak ke Mana-mana
Angka kematian juga menembus angka tertinggi mencapai 1.040 orang. Sementara angka kesembuhan menembus 14.835, dan kasus aktif secara akumulasi menjadi 343.101 orang.
Pemerintah meminta masyarakat untuk mengurangi mobilitas guna menyukseskan implementasi Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat sebagai upaya menekan penularan COVID-19 yang tengah melambung tinggi. ANTARA
Berita Terkait
-
Menang Penghargaan Film, Sherina Munaf Tak Ucap Terima Kasih ke Baskara Mahendra
-
Deretan Artis Pernah Disenggol Satria Mulia, Terbaru Tega Tuding Paula Verhoeven Jadi Ani-Ani
-
5 Mahar Unik Artis ketika Menikah, Irish Bella Dapat Masjid dari Haldy Sabri
-
Baskara Mahendra Senyum Tipis Saat Dicecar Pertanyaan Seputar Isu Cerai dengan Sherina
-
Respons Baskara Mahendra Ditanya Isu Cerai dengan Sherina Munaf
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
60 Hari Keliling Jatim, Ini yang Didapat Risma-Gus Hans
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes To Ciputra Surabaya: Nikmati Punya Rumah Harga Seru Bertabur Bonus!
-
Bertemu Ratusan Milenial, Emil Dardak Beri Pesan Penting: TPS Masih Buka
-
Aneh Tapi Nyata! Warga Sumenep Niat Bikin Sumur yang Keluar Malah Api
-
Terungkap Penyebab Kebakaran di UIN SATU Tulungagung