SuaraJatim.id - Kabupaten Magetan, Jawa Timur mencatat ada sejumlah 337 anak terpapar Covid-19 sepanjang tahun 2021. Persisnya anak pada rentang usia 0 – 14 tahun.
Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan (Dinkes) Magetan dr. Rohmat Hidayat mengatakan, penularan Covid-19 pada ratusan anak itu diduga akibat transmisi komunitas.
"Bisa jadi orang tua menular ke anak, atau ketika anak bermain dengan kawannya yang juga terkonfirmasi," katanya dikutip dari beritajatim.com -- jejaring media suara.com, Kamis (15/7/2021)
Ia melanjutkan, masih ada 22 anak yang masih menjalani perawatan, tercatat mulai 1 Januari 2021 hingga 9 Juli 2021. Rinciannya, lima anak dirawat di RSUD dr. Sayidiman Magetan, sisanya menjalani isolasi mandiri di rumah.
Baca Juga: Kades Cantik dan Termuda di Madiun Ini Meninggal karena Terpapar Covid-19
Meski demikian, belum ditemukan ada kasus anak yang meninggal dunia sepanjang pandemi Covid-19.
"Mayoritas yang meninggal di Magetan adalah usia – usia lansia dengan beberapa penyakit komorbid," ujarnya.
Menindaklanjuti itu, Dinkes Magetan terus mengedukasi masyarkaat khususnya orangtua supaya disiplin protokol kesehatan. Meskipun anak memiliki imunitas yang kuat, bukan berarti tidak bisa terpapar Covid-19. Terutama masih usia balita atau bayi. Pihaknya mengimbau para orangtua menghindarkan bayinya dari kerumunan.
"Jangan dibawa keluar ke lingkungan kalau tidak ada urusan yang penting seperti jadwal vaksin atau lainnya," katanya.
Mengajari anak untuk menerapkan protokol kesehatan bakal menuntut orangtua memberikan contoh pula yang baik.
Baca Juga: Pamit! Viral Senyum Cantik Rina, Gadis ODGJ Ponorogo Cium Tangan Ibunya Mau Berobat
‘’Dengan begitu tingkat kepatuhan untuk pakai masker bisa naik, dan memungkinkan untuk mengurangi transimi virus di lingkungan,’’ ungkapnya.
Berita Terkait
-
Negara Kaya Wajib Bantu Negara Berkembang? Ini Tuntutan AHF di WHO Pandemic Agreement
-
Kartu Prakerja Catat Prestasi Signifikan Hingga Dapat Puja-puji Dunia
-
Dharma Pongrekun Sebut Penyebab Tanah Abang Sepi Akibat Pandemi Covid-19
-
Kawal Masyarakat Indonesia Selama Pandemi Covid-19, 10 Tahun Jokowi Catat Kemajuan Pesat Bidang Telemedicine
-
10 Tahun Jokowi, Indonesia Menjadi Negara yang Berhasil Menangani Pandemi Covid-19
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kerja Sambil Liburan di Australia Bisa Dapat Gaji Berapa? Yuk, Simak Syarat WHV Terbaru
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
Terkini
-
Pemkot Surabaya Turun Tangan Dampingi Siswa SMAK Gloria yang Dipaksa Ivan Sugianto Menggonggong
-
Misteri Tewasnya Siswi MI Banyuwangi, Diduga Jadi Korban Pemerkosaan
-
Pengamat Unair Soroti Undecided Voters Survei Litbang Kompas: 50 Persen Sudah Tentukan Pilihan
-
Pilgub Jatim Masih Dinamis, Hasil Survei Terus Bergerak
-
Foto Penangkapan Ivan Sugianto Viral, Warganet Sempat Curiga Ada yang Aneh