SuaraJatim.id - Biasanya kalian membeli seporsi kentang goreng harganya tidak lebih dari Rp 50 ribu. Tapi ada lho, kentang goreng yang seporsinya dibanderol dengan harga fantastis.
Baru-baru ini, sebuah promosi makanan viral di media sosial dimana seporsi kentang goreng dibanderol dengan harga Rp 3 juta. Restoran Serendipity3 ini jadi restoran yang tercatat di buku rekor dunia sebagai penjual kentang goreng paling mahal di dunia.
Harga seporsi kentang gorengnya sebesar USD 200 dolar AS atau sekitar Rp 2,9 juta (hampir Rp 3 juta). Restoran yang beralamat di New York Amerika Serikat itu melalui akun Instagram resmi mengumumkan kalau hidangan kentang goreng tersebut dibuat sebagai perayaan Hari Kentang Goreng di AS pada 13 Juli 2021 lalu.
Jadi, kira-kira apa yang membuat kentang goreng tersebut dihargai hingga Rp 3 juta? Usut punya usut, hidangan sederhana yang dikemas istimewa itu dibuat direktur kreatif Serendipity3 Chef Joe Calderone dan koki eksekutif restoran Frederick Schoen-Kiewert.
Baca Juga: Unggah Foto Hasil Tes Antigen, Michelle Christo Eks JKT48 Dihujat Netizen
Dua sosok tersebut mengolah hidangan tersebut dari kentang Chipperbeck, Dom Perignon Champagne dan J LeBlanc French Champagne Ardenne Vinegar, garam truffle Guerande, serta minyak truffle Urbani.
Tidak hanya itu, di atas sajian tersebut juga diberi parutan keju Crete Senesi Pecorino Tartufello. Tidak sampai di situ, olahan kentang goreng juga dibuat dari bahan-bahan yang berkualitas.
Kemudian, kentang goreng itu juga disajikan di tas piring kristal serta taburan emas 23 karat yang dapat dimakan. Hidangan ini bukan kali pertama bagi Serendipity3 yang meraih rekor Guinness World Records.
Restoran yang baru buka setelah sempat tutup karena renovasi itu juga memiliki rekor sebagai pembuat milkshake termahal, sandwich termahal, dan dessert termahal.
Baca Juga: Heboh Pernikahan Drive Thru ala PPKM, Motor Tamu Undangan Sampai Dibawa Masuk ke Pelaminan
Berita Terkait
-
Rela Iuran Selama 3 Tahun, Warga Grobogan Lakukan Perbaikan Jalan Mandiri
-
Satpam Bekuk Pria Nyamar Jadi Perempuan di Masjid NTB: Ngaku Dapat Bisikan Gaib
-
Viral Belanja Jutaan di PIM Pakai M-Banking Palsu, Cewek Hijab 'Pengedit Andal' Dicokok di Hotel OYO
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
-
Jualan Bakso dengan Gerobak? Sorry, di Kalimantan Sudah Pakai Avanza!
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Berikut Ini Kisah Sukses Bening by Helena Bersama BRI
-
Gubernur Khofifah Komitmen Bangun Moderasi Beragama Diajarkan Sejak Dini, Jaga Sinergi dengan BNPT
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia