Scroll untuk membaca artikel
Muhammad Taufiq
Selasa, 20 Juli 2021 | 13:55 WIB
Ilustrasi sapi mengamuk [Beritajatim]

SuaraJatim.id - Warga Desa Kalipait Kecamatan Tegaldlimo Banyuwangi kewalahan menghadapi amukan sapi seorang warga yang hendak dikurbankan Idul Adha ke masjid.

Sapi ini mengamuk dan mengancam keselamatan warga yang akan menangkapnya. Sapi jenis Bali tersebut meronta-ronta saat hendak dikurbankan. Warga pun sampai kewalahan saat membawanya.

Sapi bahkan sempat terlepas dan lari ke jalan raya. Tali pengikatnya juga sempat putus dua kali sampai akhirnya warga berhasil menangkapnya kembali.

Karena terus meronta dan mengamuk, akhirnya sapi disembelih di lokasi. Kemudian sapi yang sudah disembelih diangkut ke masjid menggunakan gerobak.

Baca Juga: Sapi Masuk Parit Hingga Sumur, Ini Deretan Kejadian Menarik Idul Adha di Karanganyar

"Ya ada satu sapi yang tadi sempat mengamuk. Ada tiga sapi dan tujuh kambing yang hari ini dikurbankan," kata Akbal Mudlofar salah seorang pengurus Ta’mir masjid setempat, Selasa (20/7/2021).

Rencananya, daging kurban akan dibagikan kepada warga sekitar dan kaum duafa di desa setempat, demikian dikutip dari beritajatim.com, jejaring media suara.com.

Load More