SuaraJatim.id - Minggu, 25 Juli 2021 menjadi hari yang berat bagi Amanda Manopo. Pemeran Andin dalam Sinetron Ikatan Cinta itu ditinggal mamanya untuk selamanya.
Henny Manopo, ibu dari Amanda meninggal dunia di Rumah Sakit Mitra Keluarga Kemayoran, Minggu sore. Henny meninggal dunia karena Covid-19 dengan penyakit penyerta (komorbid) diabetes.
Lewat Instagram Story @amandamanopo ia menyampaikan pesan terakhir untuk mendiang ibunya. Ia mengaku bahwa beberapa hari belakangan merupakan hari yang berat bagi orang-orang yang mencintai sang ibu, terutama dirinya sendiri.
Meski begitu, adik dari Felicia Angelica Manopo ini harus bisa merelakan kepergian sang ibunda.
"Hai mami kemarin dan hari ini mungkin hari yang berat untuk orang-orang yang sangat mencintai mami. Sangat berat buat Manda mi," demikian Ia menulis.
"Tapi sekarang mami enggak perlu ngerasain sakit lagi, mami ga usah khawatir yaa Manda, Angel, dadi, akan jaga satu sama lain, jadi mami ga usah khawatir ya mi," tulisnya.
Amanda Manopo tak lupa mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada mendiang Henny Manopo karena sudah menjadi ibu serta istri yang hebat bagi ayahnya.
"Terima kasih sudah membuat Manda sabar, kuat, seperti sekarang. Sampai ketemu di sana ya, tunggu Manda mami," dmeikian unggahan lanjutannya.
Selain itu, Amanda juga berjanji bahwa sang ibu akan bahagia di surga dengan melihatnya bahagia bersama pasangannya kelak.
Baca Juga: Ikut Berduka, Arya Saloka Kuatkan Amanda Manopo
"Nanti mami akan menangis bahagia juga di surga dengan melihat aku bahagia dengan pasangan yang Tuhan akan kasih," sambungnya, sambil mengunggah sebuah foto saat Henny Manopo memeluk suami Angelica, Indra Daniel Mawu.
Kabar meninggalnya Henny Manopo ini juga disampaikan Arya Saloka--pemeran Aldebaran atau Mas Al--pasangan main Amanda di sinetron Ikatan Cinta.
Lewat Instastorynya, Arya Saloka menulis ucapan belasungkawa. "Innalillahi wa innailaihi raji'un. semoga mami henny diberikan tempat terbaik disisiNYAAMIIN. mohon doanya untuk teman2 semuanya didoakan untuk manda dan keluarga agar selalu sehat dan kuat."
Berita Terkait
-
Ikut Berduka, Arya Saloka Kuatkan Amanda Manopo
-
Ibu Amanda Manopo Dimakamkan di San Diego Hills Hari Ini
-
Idap Diabetes Seperti Ibu Amanda Manopo? Begini Cara Cegah Infeksi Akibat Covid-19!
-
Berduka Ibu Amanda Manopo Meninggal Dunia, Arya Saloka Sampaikan Doa
-
Ibu Meninggal Dunia, Amanda Manopo Bahas Jodoh: Nanti Mami Nangis Bahagia
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Tiga Rumah Sakit di Jember Curang dalam Klaim JKN
-
10 Fakta Amalan Dzikir 313 Kali Bada Isya Pembuka Pintu Rezeki Tanpa Batas
-
Dividen Seret, DPRD Jatim Telaah Laporan Keuangan BUMD dan Anak Perusahaannya
-
Garda Terdepan yang Terlupakan, Waka DPRD Jatim Perjuangkan Nasib Perawat Desa
-
BRI Sabet Penghargaan Inovasi 2025, Qlola Jadi Kunci Transformasi Digital Perusahaan