SuaraJatim.id - Persela Lamongan sedang fokus latihan taktik setelah beberapa pekan digembleng latihan fisik jelang Kompetisi Liga 1 2021.
Penurunan volume latihan ini diperlukan agar kondisi pemain tetap prima ketika kompetisi dimulai. Seperti dijelaskan Pelatih Persela Iwan Setiawan, beberapa pekan terakhir para pemainnya digembleng dengan durasi latihan cukup panjang.
Menu latihan yang diberikan kepada pemain juga cukup berat, yaitu latihan taktikal dikombinasikan dengan latihan conditioning.
"Hari ini mungkin hari terakhir kita di puncak latihan berat," kata Iwan, usai memimpin latihan di Stadion Surajaya, seperti dikutip dari timesindonesia.co.id, jejaring media suara.com, Rabu (25/8/2021).
Baca Juga: Lawan Bali United, Persik Kediri Minus Gelandang Brasil Tinga
Mulai besok, pelatih asal Medan itu akan memberikan latihan dengan volume yang lebih rendah, namun tetap dengan intensitas tinggi. Menu latihan akan difokuskan dalam segi taktikal.
"Artinya volume kita turun, jadi waktu latihan mungkin udah tidak terlalu lama, tapi pada latihan itu kita fokuskan untuk kecepatan-kecepatan dan finishing," ujarnya.
Sementara itu, pada latihan hari ini, Riyatno Abiyoso juga sudah kembali mengikuti latihan normal, setelah beberapa hari menepi akibat cedera.
"Tadi saya pikir ndak bisa (ikut latihan), tapi saat terakhir-terakhir dia udah ikut game. Jadi artinya di sini memberi harapan lah buat kita untuk persiapan fokus dengan full team," tuturnya.
Selain itu, Andri Muliadi juga akan segera kembali berlatih. Bek Persela Lamongan asal Aceh tersebut sempat absen cukup lama dari persiapan tim untuk Liga 1, karena sakit yang dideritanya.
Baca Juga: Kompetisi Diizinkan Bergulir, Dewa United Apresiasi PSSI dan Polri
"Andri Insya Allah hari ini dia datang, pakai penerbangan pagi ini," kata Iwan Setiawan menegaskan.
Berita Terkait
-
Persib Resmi Ajukan Perubahan Jadwal Lawan Bali United, Manajemen: Semoga Dikabulkan
-
Timnas Day: Suporter Wajib Catat, Ini Rute Termudah dari Lamongan Menuju Stadion GBK
-
BRI Liga 1: PSS Sleman Jalani Laga Uji Coba, Ini Tujuan Mazola Junior
-
Here We Go! Klub Liga 1 Nyatakan Sanggup Gaji Pratama Arhan
-
Madura United Sambut Jeda Liga dengan Hasil Negatif, Ini Kata Paulo Meneses
Terpopuler
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Deddy Corbuzier Ngakak Dengar Kronologi Farhat Abbas Didatangi Densu: Om Deddy Lagi Butuh Hiburan
Pilihan
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
-
Pemerintah Nekat Naikkan Pajak saat Gelombang PHK Masih Menggila
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
Terkini
-
Pemkot Surabaya Turun Tangan Dampingi Siswa SMAK Gloria yang Dipaksa Ivan Sugianto Menggonggong
-
Misteri Tewasnya Siswi MI Banyuwangi, Diduga Jadi Korban Pemerkosaan
-
Pengamat Unair Soroti Undecided Voters Survei Litbang Kompas: 50 Persen Sudah Tentukan Pilihan
-
Pilgub Jatim Masih Dinamis, Hasil Survei Terus Bergerak
-
Foto Penangkapan Ivan Sugianto Viral, Warganet Sempat Curiga Ada yang Aneh