Scroll untuk membaca artikel
Muhammad Taufiq
Minggu, 29 Agustus 2021 | 08:56 WIB
Ilustrasi masjid. (Pixabay/aditya wicaksono)

Setelah menjalani berbagai proses dan dinamika hidup, terutama pencarian Tuhan, Arianto akhirya pria kelahiran Jakarta yang kini menetap di Malang itu mantap memeluk Islam.

Selama beberapa hari dia mencari tahu mengenai Islam dan mengamalkan ajarannya. Tanpa mengingat dia pernah membenci Islam, Ari kemudain mencari teman dekatnya untuk meminta tolong menemaninya bersyahadat.

Ari kemudian menghubungi Mualaf Center Malang. Ari dibimbing langsung Ketua MCI Malang Irfan, dan bersyahadat pada 20 November 2019 di Masjid Baitut Taqwa Bea Cukai Malang.

Terry Holdbrooks Jr

Baca Juga: Beri Pembelaan, Kuasa Hukum: Mungkin Saja Pak Kece Khatam Agama Islam

Banyak jalan seseorang beralih keyakinan menjadi seorang Muslim. Salah satunya adalah anggota polisi militer AS Terry Holdbrooks Jr, yang pernah menjadi penjaga penjara Guantanamo. Di penjara inilah militer AS menahan tokoh Al Qaidah dan Taliban yang dianggap paling berbahaya.

Holdbrooks bertugas di tempat paling mengerikan di muka bumi ini sepanjang kurun 2002 hingga 2003. Nurani Holdbrooks terusik saat melihat para tawanan itu diperlakukan seperti binatang. Salah satu siksaan yang sering dilakukan untuk membuat stres adalah memaksa tahanan tidur di lantai dengan suhu dingin, lalu lantai tersebut dibanjiri air dingin.

Darah menstruasi para penjaga wanita juga kerap diusapkan ke wajah para tahanan. Menurut Holdbrooks, para penjaga dicekoki bahwa yang ditahan di situ adalah orang-orang paling buruk di dunia. Mereka adalah orang yang memusuhi AS dan antidemokrasi.

Kendati begitu, Holdbrooks melihat fakta menarik. Walau disiksa seberat apapun, para tahanan ini tetap tegar. Di sel mereka tetap tersenyum dan berdoa lima waktu sehari. Para tahanan mengaku tak pernah takut menghadapi apapun karena mereka merasa ada Tuhan yang selalu menjaga mereka.

Pemuda ini mulai penasaran. Dia mempelajari Islam dan membaca-baca Alquran. Dia juga mulai membanding-bandingkan Islam dengan kepercayaan lain. Holdbrooks mulai tercerahkan hingga akhirnya memeluk Islam.

Baca Juga: Jarang Diketahui, Ini 5 Artis Thailand Beragama Islam Sekaligus Blasteran Indonesia

Load More