SuaraJatim.id - Kehidupan pribadi mantan pemain nasional Bambang Pamungkas alias Bepe tengah menjadi sorotan publik tanah air baru-baru ini.
Hubungan Bepe tengah memanas dengan dua perempuan; yakni Jane Abel (anak Bepe dari pernikahan pertama) serta Amalia Fujiwati (perempuan yang mengaku istri siri Bepe).
Bepe dikabarkan mencoret nama Jane Abel dari daftar KK keluarganya. Mantan pemain Persija Jakarta itu juga dikabarkan tidak mengakui pernikahan sirinya dengan Amalia Fujiwati yang dikaruniai dua anak.
Amalia Fujiwati kemudian melakukan tes DNA antara anaknya, A, dengan Jane Abel, anak Bambang. Dari tes DNA itu, terungkap bahwa anak yang dilahirkan oleh Amalia Fujiwati adalah darah daging mantan pesepak bola Bambang Pamungkas.
Baca Juga: Amalia Fujiawati Serahkan Hasil Tes DNA ke Pengadilan Agama Jaksel
"Bahwa tes yang kami lakukan antara Abel dan A*** memiliki tingkat keidentikan 92,3 persen. Artinya adalah bahwa Jane Abel dan A*** memiliki salah satu orangtua kandung, ayah biologis yang sama," kata kuasa hukum Amalia Fujiwati, Ali Nurdin di kawasan Brawijaya, Jakarta Selatan, Rabu (1/9/2021).
Dikutip dari matamata.com, jejaring media suara.com, Bepe sebelumnya memang menolak tes DNA yang diminta oleh Amalia di pengadilan. Tapi Jane Abel justru menawarkan diri untuk dites.
"Ya seneng, karena aku di sini buat bantu adik-adik aku juga, aku enggak pengin adik-adikku merasakan apa yang kurasain sekarang," ujar Jane Abel.
Ali Nurdin berharap dengan adanya hasil tes DNA ini, Bambang Pamungkas bisa mengakui anak dari Amalia.
"Ya kita tunggu aja, apakah tes DNA ini diterima atau disanggah seperti foto hasil editan, hasil manipulasi, saya enggak tahu tanggapan dari pihak sana ketika mengetahui hasil DNA yang kita lakukan antara Jane Abel dan A*** (anak Amelia) tingkat indentiknya 92,3 persen," katanya menjelaskan.
Baca Juga: Hasil Tes DNA Buktikan Anak Amalia Fujiawati Keturunan Bambang Pamungkas
Amalia Fujiwati berharap Bambang Pamungkas menyudahi perdebatan ini. Ia meminta agar hati nuraninya dipakai demi anak.
Berita Terkait
-
Dijamu Gubernur, Persija Diminta Juara Saat Jakarta Rayakan HUT ke-500
-
Jordi Amat Resmi Lampaui Prestasi 2 Legenda Timnas Indonesia
-
4 Pemain Indonesia yang Raih Trofi di Malaysia, Jordi Amat Paling Banyak!
-
Persija Jakarta Punya Kans Jadi Juara, Bepe Ajak Jakmania Kembali Beri Dukungan di Stadion
-
Pratama Arhan Hampir Gabung Persija? Bambang Pamungkas: Yes tapi Kemudian...
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Gubernur Khofifah Komitmen Bangun Moderasi Beragama Diajarkan Sejak Dini, Jaga Sinergi dengan BNPT
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia
-
Khofifah Bahas Kerja Sama Pendidikan hingga Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk Rusia