SuaraJatim.id - DPD Partai Demokrat Jatim menegaskan kadernya kian solid mendukung Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) pasca rencana HUT tandingan diduga dari kubu Moeldoko terendus.
Demokrat Jatim memuji insting Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sebab pada peringatan HUT ke-20 Partai Demokrat kemarin, AHY sempat menyinggung masih ada pihak-pihak yang berupaya merampas Partai Demokrat dan merusak demokrasi.
Terbukti hanya selang sehari, surat undangan diduga dari kubu KSP Moeldoko yang membikin tandingan gelaran peringatan HUT Partai Demokrat bertempat di Hotel JHL Solitaire Gading Serpong, Tangerang, Banten, pada hari Jumat (10/9/2021) beredar ke publik.
Bahkan untuk menarik simpati publik, kubu KLB Deli Serdang juga mencantumkan nama pendiri Partai Demokrat dengan Ketua Panitia Djoko Setyo Widodo juga mencantumkan rangkaian acara yang akan diisi dengan sambutan Moeldoko dan penitipan Partai Demokrat oleh Prof. S. Budhisantoso kepada Moeldoko.
Menyikapi hal itu, Wakil ketua DPD Partai Demokrat Jatim Reno Zulkarnaen menyatakan sangat menyayangkan jika benar kubu Moeldoko sebagai dalang rencana HUT tandingan.
"Ini sungguh memalukan, gerombolan KLB Deli Serdang masih berani mengatasnamakan Partai Demokrat dengan menyelenggarakan peringatan HUT ilegal di Banten. HUT Partai Demokrat yang asli dan dari dulu ya Tanggal 9 September, bukan 10 September," kata Reno Zulkarnaen, Jumat (10/9/2021).
Ia menilai, manuver tak beradab yang dilakukan gerombolan KSP Moeldoko justru akan ditertawakan rakyat. Bahkan rakyat akan kian meyakini jika KLB Deli Serdang adalah kelompok perusak demokrasi di Indonesia.
Reno juga mengungkap bahwa jika Partai Demokrat terus diserang, justru kader-kader demokrat yang ada di bawah kian solid. Hal itu bisa dibuktikan dengan hasil berbagai lembaga survei yang menempatkan Demokrat di tiga besar jika pemilu digelar sekarang.
"Peringatan HUT Partai Demokrat ke 20 kemarin juga menjadi bukti jika kader demokrat di bawah kepemipinan Ketum AHY solid. Walaupun diselenggarakn secara virtual namun dihadiri tidak kurang 20 ribu pengurus dari tingkat DPD, DPC hingga ranting di seluruh Indonesia," jelas anggota Komisi A DPRD Jatim.
Baca Juga: Klaim Endus Kubu Moeldoko Bakal Gelar HUT Demokrat Tandingan, Kubu AHY: Memalukan!
Pria yang juga Ketua Fraksi Partai Demokrat DPRD Jatim ini menegaskan seluruh kader Partai Demokrat di Indonesia, khususnya di Jatim sadar dan solid, bahwa sudah waktunya konsolidasi untuk persiapan pemilu mendatang.
"Makanya dalam waktu dekat Demokrat Jatim juga akan menggelar Musda yang menjadi bagian dari upaya konsolidasi partai untuk persiapan pemilu kedepan," ungkap Reno Zulkarnaen.
Mantan ketua GMNI Jatim ini mengaku salut dengan insting politik Ketum AHY yang berulangkali dapat mengantisipasi gerakan-gerakan yang berupaya merongrong Partai Demokrat.
"Saya optimis Demokrat di bawah kepemimpinan AHY akan semakin kuat dan bisa memenangkan kembali pemilu di Indonesia. Sebab AHY memiliki banyak kelebihan dan layak menjadi pemimpin masa depan Indonesia," imbuh Reno.
Diberitakan sebelumnya, Partai Demokrat di bawah kepemimpinan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengklaim telah mengendus adanya acara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) partai berlambang bintang merci yang akan diselenggarakan kubu Moeldoko.
Acara tersebut dikabarkan akan digelar di Hotel JHL Solitaire Gading Serpong, Tangerang, Banten pada Jumat (10/9/2021) malam.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Janji Bebas Rp 40 Juta Berujung Tragis, Napi Makelar Dihajar di Lapas Blitar hingga Kritis
-
Janda di Pasuruan Melonjak Gegara Nikah Siri, 48 Istri Gugat Cerai Usai Suami Ketahuan Poligami
-
Kecelakaan Maut di Manyar Gresik, Pemotor Tewas Terlindas Truk Trailer!
-
Erupsi Gunung Semeru Luncurkan Awan Panas 5 Kilometer, BPBD Lumajang Keluarkan Imbauan Waspada
-
Jatim Target Produksi Jagung Tembus 5,4 Juta Ton 2026, Khofifah Ungkap Potensi Surplus Besar