SuaraJatim.id - Kecelakaan maut terjadi di Bojonegoro, Sabtu (18/9/2021) tadi. Korbannya merupakan kakak adik yang pulang dari sekolah. Keduanya ditabrak bus dari belakang hingga motornya masuk ke bawah kendaraan bus. Seketika dua saudara itu langsung tewas di tempat.
Cerita mengenaskan itu bermula, motor yang dikendarai Siti Nur Sadilah (23) dan adiknya Novita Juakiana (16) melaju dari arah Selatan menuju Utara hendak belok kanan. Sesampai di Jalan Raya Bojonegoro - Ngawi atau tepatnya Desa Kalirejo, Ngraho, sebuah bus dari arah belakang melaju dengan kecepatan tinggi.
Karena jarak yang terlalu dekat, bus yang dikemudikan Suwadi kurang memperhatikan arus lalu lintas yang ada di depannya. Akibatnya kecelakaan tidak bisa dihindarkan.
Kapolsek Ngraho AKP Muhtarom mengatakan, dua perempuan bersaudara itu baru saja pulang dari sekolah. Keduanya mengalami luka berat dan meninggal di lokasi kejadian. Petugas polisi setelah mendapatkan laporan segera mendatangi lokasi.
Baca Juga: Terobos Lampu Merah, Kakek Trimo Tewas Usai Hantam Tiang Listrik
"Atas kondisi itu motor korban bernopol S-4596-ABC rusak parah, sedangkan bus Cendana hanya mengalami ringsek di bagian depan," katanya saat dihubungi, Sabtu (18/9/2021).
Adapun, kedua perempuan yang menjadi korban langsung dievakuasi. Keduanya dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Padangan, Bojonegoro guna untuk dilakukan tindakan visum. Sementara sopir dan juga bus saat ini masih dimintai keterangan di Mapolres Bojonegoro.
"Selanjutnya korban akan kami serahkan ke pihak keluarga, sedangkan sopir bus masih diminta keterangan petugas," terangnya.
Kontributor : Amin Alamsyah
Baca Juga: Kapolres Sleman Janji Hukum Secara Adil Pengendara Penyebab Kecelakaan di Jalan Kaliurang
Berita Terkait
-
Beda dengan Anggotanya, Ketua F-PKB DPRD DKI Nyatakan Tolak Usulan Payung Hukum untuk Retribusi Kantin Sekolah
-
Lebih Banyak Negatifnya, NasDem Tolak Usulan Penarikan Retribusi Kantin Sekolah
-
Awas Rem Blong! 8 Langkah Mencegah Tragedi di Jalan
-
Kisah Haru Para Pendidik Demi Mencerdaskan Generasi Bangsa dalam Guru Cinta
-
Wapres Gibran ke Mendikdasmen: Zonasi Sekolah Harus Dihilangkan!
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Terungkap Penyebab Kebakaran di UIN SATU Tulungagung
-
Kampung Narkoba di Surabaya Digerebek, 25 Orang Diciduk
-
Hari Kesehatan Nasional Ke-60, Pj. Gubernur Adhy Apresiasi Tim Yankes Bergerak Layani 1.067 Masyarakat Pulau Kangean
-
Redaktur Eksekutif Suara.com Bagi Tips ke Siswa SMK Gresik Kembangkan Industri Kreatif
-
Survei Pilgub Jatim Versi Poltracking: Makin Mengerucut Jelang Detik-detik Akhir