SuaraJatim.id - Warga Desa Tanjung Rejo Kecamatan Tongas Kabupaten Probolinggo Jawa Timur digemparkan dengan pristiwa suami bakar istrinya sendiri.
Seorang pria berinisial AS, warga setempat, tega membakar istri dan anaknya. Peristiwa ini terjadi pada Rabu (29/09/2021) malam di jalan desa setempat.
AS diduga terbakar emosi lantaranya istrinya, SM (31) dan anaknya keluar dari rumah sejak pagi hingga malam hari. SM yang sedang perjalanan pulang bersama anaknya menyusuri jalan desa, sempat mengisi bahan bakar kendaraan eceran.
Saat itulah AS datang dan sempat terjadi adu mulut pada pasangan suami-istri tersebut. Kemudian AS menyiram istri dan anaknya dengan bensin lalu membakarnya.
Baca Juga: Dhena Devanka Beberkan Bukti Foto Jonathan Frizzy Lakukan Penganiayaan
Warga yang mengetahui korban dibakar berusaha menolong memadamkan api dengan alat seadanya. Korban akhirnya bisa diselamatkan namun mengalami luka parah.
Kapolsek Tongas, Iptu Gendut Wijayanto mengatakan pihaknya langsung mendatangi lokasi kejadian setelah mendapatkan informasi kasus KDRT tersebut.
"Begitu dapat info kejadian kami langsung ke lokasi, kami evakuasi korban dan mengamankan pelaku. Karena di lokasi banyak warga khawatir terjadi amuk massa," katanya seperti dikutip dari suaraindonesia.co.id, jejaring media suara.com, Kamis (30/09/2021).
Korban dilarikan ke rumah sakit Grati, Kabupaten Pasuruan. Berdasarkan informasi yang dihimpun korban dirujuk ke RSUD Saiful Anwar Malang.
"Korban dirujuk ke rumah sakit Malang mas, sementara pelaku (AS) kami bawa ke Polsek lalu dilimpahkan ke unit PPA (Perlindungan Perempuan dan Anak) Polresta Probolinggo. Kalau motifnya belum sempat kami periksa secara mendalam karena sudah di bawa ke PPA," tandas Iptu Gendut.
Baca Juga: Dugaan Korupsi Jual Beli Jabatan di Pemkab Probolinggo, KPK Periksa 6 Saksi
Aksi nekad AS membakar istri dan anaknya diduga karena kesal keduanya keluar dari rumah seharian.
"Informasinya istrinya itu hamil, berapa bulan kandungannya saya tidak tahu. Pamit ke suaminya pergi ke bidan tapi pergi ke rumah ayahnya di Kabupaten Pasuruan," kata Gendut.
Berita Terkait
-
Sudah Mantap, Cut Intan Nabila Bersiap Gugat Cerai Armor Toreador
-
Perjalanan Cinta Medina Zein dan Lukman Azhari: Gugat Cerai 2 Kali, Ada Isu KDRT dan Selingkuh
-
Armor Toreador Ngarep Bisa Pertahankan Rumah Tangganya dengan Cut Intan Nabila
-
Kasus Dana Hibah Jatim, KPK Periksa 6 Tersangka Termasuk Politikus PDIP dan Gerindra
-
Minta Maaf ke Cut Intan Nabila, Armor Toreador Akui Belum Bisa Jadi Figur Suami dan Ayah yang Baik
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Hari Kesehatan Nasional Ke-60, Pj. Gubernur Adhy Apresiasi Tim Yankes Bergerak Layani 1.067 Masyarakat Pulau Kangean
-
Redaktur Eksekutif Suara.com Bagi Tips ke Siswa SMK Gresik Kembangkan Industri Kreatif
-
Survei Pilgub Jatim Versi Poltracking: Makin Mengerucut Jelang Detik-detik Akhir
-
Cawagub Risma akan Normalisasi Sungai Kali Porong untuk Sumber Air: Kalau Beli Mahal
-
Terkuak Pemicu Pembacokan Sampang, Polda Jatim Beberkan Motif Sebenarnya