Scroll untuk membaca artikel
Muhammad Taufiq
Rabu, 20 Oktober 2021 | 09:35 WIB
Squid Game. (Instagram : @ squidgame_america)

SuaraJatim.id - Pamor film 'Squid Game' benar-benar tinggi. Film Korea Selatan ini mencatatkan jumlah penonton luar biasa secara global.

Catatan Netflix, selama 4 pekan ini serial tersebut telah disaksikan 142 juta pelanggan. Hal ini terungkap dalam laporan keuangan untuk kuartal ketiganya.

Dalam laporan itu Netflix mengatakan sebanyak 142 juta pelanggan secara global telah memilih untuk menonton judul tersebut dalam empat minggu pertama.

"Luasnya popularitas 'Squid Game' benar-benar luar biasa," demikian bunyi surat pernyataan Netflix seperti dilansir dari Deadline.com, website berita entertainmen, Rabu (20/10/2021).

Baca Juga: Garena Free Fire Hadirkan Permainan Mode Squid Game

Surat pernyataan Netflix juga menyebutkan bahwa permintaan konsumen akan merchandise "Squid Game" sangat tinggi termasuk untuk kostum Halloween dan produk dari serial tersebut kini sedang dalam perjalanan ke ritel sekarang.

Ditulis dan disutradarai oleh Hwang Dong-hyuk, serial yang dirilis pada 17 September itu, berkisah tentang 456 peserta yang putus asa dan saling bersaing satu sama lain untuk dapat bertahan hidup dari permainam misterius dan mematikan demi memenangkan 45,6 miliar won.

Setiap babak merupakan permainan tradisional anak-anak Korea seperti "Lampu Merah, Lampu Hijau", tetapi konsekuensi dari kekalahannya adalah kematian.

Netflix mencatat bahwa serial tersebut menduduki peringkat pertama di 94 negara termasuk Amerika Serikat dan mengatakan bahwa "Squid Game" telah menembus budaya karena ditampilkan dalam sandiwara di acara Saturday Night Live dan meme TikTok yang mengumpulkan lebih dari 42 miliar tampilan.

Baca Juga: Beli Topeng Squid Game, Cowok Ini Nangis Pas Buka Paket, Publik Tak Habis Pikir

Load More