SuaraJatim.id - Kumpulan hadist sabar yang perlu Anda ketahui. Di dalam ajaran Islam, sabar merupakan salah satu sifat atau akhlak yang terpuji, sehingga sangat dianjurkan bagi setiap muslim agar bersikap sabar.
Sabar dapat dimaknai ridho atau menerima serra menahan diri dari semua hal yang terjadi dalam kehidupan, baik itu berupa ujian, menjalani ketaatan, termasuk sabar dalam meninggalkan kemaksiatan.
Sifat sabar bisa menjadi petunjuk bagi orang beriman. Karena sabar merupakan akhlak terpuji yang harus dimiliki setiap Muslim.
Kesabaran merupakan kecenderungan untuk menunggu dengan tenang saat menghadapi kesulitan atau sedang frustasi.
Baca Juga: Sebut Nabi Muhammad Sebagai Kader PMII Sejati, Pamflet Kajian Kampus di Madura Viral
Terkait sifat sabar, Nabi Muhammad telah menjelaskan melalui sabdanya.
Berikut Hadist tentang sabar:
Dari Anas bin Malik, berkata:
"Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam pernah melewati seorang wanita yang sedang menangis di sisi kuburan. Lalu beliau shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Bertakwalah kepada Allah dan bersabarlah.” Kemudian wanita itu berkata, “Menjauhlah dariku. Sesungguhnya engkau belum pernah merasakan musibahku dan belum mengetahuinya.” Kemudian ada yang mengatakan pada wanita itu bahwa orang yang berkata tadi adalah Nabi Muhammad shallallahu ‘alaihi wa sallam. Kemudian wanita tersebut mendatangi rumah Nabi Muhammad shallallahu ‘alaihi wa sallam. Kemudian dia tidak mendapati seorang yang menghalangi dia masuk pada rumah Nabi Muhammad shallallahu ‘alaihi wa sallam. Kemudian wanita ini berkata, “Maaf, sebelumnya aku belum mengenalmu.” Lalu Nabi Muhammad shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Sesungguhnya dikatakan sabar adalah ketika di awal musibah.” (HR. Bukhari)
Baca Juga: Pengertian Bisnis Syariah Menurut Hukum Islam
Dalam hadist ini diterangkan jika ujian kesabaran merupakan di awal terjadinya musibah.
Hadist ini diriwayatkan oleh Imam Muslim dari Sahabat Shuhaib Radhiallahu Anhu, Rasulullah SAW bersabda:
“Sungguh menakjubkan keadaan seorang mukmin. Seluruh urusannya itu baik. Ini tidaklah didapati kecuali pada seorang mukmin. Jika mendapatkan kesenangan, maka ia bersyukur, Itu baik baginya. Jika mendapatkan kesusahan, maka ia bersabar dan Itu pun baik baginya.” (HR. Muslim)
Dari Tirmidzi dan Ibu Majah, Rasulullah SAW bersabda:
“Sesungguhnya besarnya pahala itu sesuai dengan besarnya ujian, dan bahwa Allah, apabila menyayangi atau mencintai suatu kaum, maka Allah akan mengujinya, dan bagi siapa saja ridha, maka baginya keridhaan dari Allah, dan barangsiapa yang membencinya, maka baginya kebencian dari Allah Swt.” (HR. Tirmidzi dan Ibnu Majah)
Besarnya ujian yang dialami seseorang sebanding dengan pahala yang akan diberikan Allah kepada hambanya.
Hadis ini diriwayatkan oleh Bukhari dan Muslim dari Sahabat Abu Sa'id Al Khudri ra. Rasulullah SAW bersabda:
“Siapa yang sungguh-sungguh berusaha untuk bersabar, maka Allah akan mudahkan kesabaran baginya. Dan tidaklah seseorang dianugerahkan (oleh Allah Subhanahu Wa Ta’ala) pemberian yang lebih baik dan lebih luas (keutamaannya) dari pada sifat sabar.” (HR. Al-Bukhari dan Muslim)
Setiap Muslim yang berusaha untuk sabar, maka akan dicukupi atau diberi kesabaran oleh Allah. Secara tegas diterangkan jika sabar tidak ada batasannya.
Nabi Muhammad SAW bersabda:
"Ujian akan selalu bersama dengan orang beriman lelaki maupun perempuan, baik pada dalam diri, anak, dan hartanya, sampai dia bertemu dengan Allah dalam keadaan tidak mempunyai satu dosa pun.” (HR.Tirmidzi dan Shahih Ibnu Hibban)
Setiap orang beriman yang bersabar maka akan dihapuskan dosanya oleh Allah SWT. Orang beriman pun masih akan diuji oleh Allah.
Rasulullah SAW bersabda:
Dari Ummu Al-Ala’, dia berkata: "Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam menjenguk-ku saat aku sedang sakit, lalu beliau berkata. ‘Gembirakanlah wahai Ummu Al-Ala’. Sesungguhnya sakitnya orang Muslim itu membuat Allah menghilangkan kesalahan-kesalahan, sebagaimana api yang menghilangkan kotoran emas dan perak". (HR. Abu Daud)
Orang yang sabar atas segala penyakit yang dideritanya, maka Allah akan menghapuskan dosanya.
7. Ancaman Bagi yang Tidak Sabar
Nabi Muhammad SAW bersabda di dalam hadis Qudsi:
“Allah swt. berfirman, “Siapa yang tidak ridha dengan keputusan-Ku dan tidak sabar atas ujian-Ku, maka hendaklah ia mencari Tuhan selain Aku.” (HR. At-Thabarani)
8. Sabar terhadap Perlakuan Buruk
Dari Ibnu Umar berkata, Rasulullah SAW bersabda:
“Orang mukmin yang bergaul dengan manusia dan ia sabar atas perlakuan buruk mereka itu lebih besar pahalanya dari pada orang mukmin yang tidak bergaul dengan manusia dan ia tidak sabar atas perlakukan buruk mereka.” (HR. Bukhari, Imam Ahmad dan Ibnu Majah)
Orang yang bersabar atas perlakuan orang yang berbuat buruk kepada dirinya akan mendapatkan pahala besar.
Demikian hadist sabar. Semoga kita termasuk orang-orang yang bisa sabar.
Kontributor : Muhammad Aris Munandar
Berita Terkait
-
Ulasan Buku Al Ghazali karya Shohibul:Jejak Spiritual Sang Hujjatul Islam
-
Cek Fakta: Ahmad Luthfi Sebut Jumlah Penduduk Muslim di Jawa Tengah Capai 97 Juta Jiwa, Benarkah?
-
Densus 88 Ringkus 2 Terduga Teroris Negara Islam Indonesia di OKU Timur, Inisial MD dan MA
-
Ulasan Buku Al-Farabi, Sang Maestro Filsafat yang Tak Lekang oleh Waktu
-
Dari Rp 3 Juta Hingga Puluhan Juta, Segini Tarif Manggung Sabyan Gambus Saat Panen Job
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Hari Kesehatan Nasional Ke-60, Pj. Gubernur Adhy Apresiasi Tim Yankes Bergerak Layani 1.067 Masyarakat Pulau Kangean
-
Redaktur Eksekutif Suara.com Bagi Tips ke Siswa SMK Gresik Kembangkan Industri Kreatif
-
Survei Pilgub Jatim Versi Poltracking: Makin Mengerucut Jelang Detik-detik Akhir
-
Cawagub Risma akan Normalisasi Sungai Kali Porong untuk Sumber Air: Kalau Beli Mahal
-
Terkuak Pemicu Pembacokan Sampang, Polda Jatim Beberkan Motif Sebenarnya