
SuaraJatim.id - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan berziarah ke makam Syekh Maulana Malik Ibrahim atau Sunan Gresik. Kedatangan mantan Menteri Pendidikan itu merupakan kunjungan tidak resmi.
Anies yang berpakaian baju koko warna biru, berkopyah hitam dan bersarung terlihat khusyuk berdoa dipimpin Habib Saleh dan Habib Abdullah. Kendati demikian, kunjungan ke Makam Sunan Gresik tidak berlangsung lama, hanya sekitar 10 menit saja.
"Iya murni berziarah saja ke makam beliau. Tidak ada kegiatan lain di Gresik, ini murni berziarah," kata Anies di hadapan awak media, Sabtu (13/11/2021).
Saat ditanya apakah kunjungannya berkaitan dengan persiapan Pemilihan Presdien (Pilpres) tahun 2024 mendatang, Anies tidak menjawab. Mantan Rektor Universitas Paramadina itu hanya tersenyum saja.
Baca Juga: Menteri-menteri Jokowi hingga Anies Baswedan, 9 Pejabat yang Diroasting Kiky Saputri
Selain berkunjung ke Makam Sunan Gresik, Anies juga terpantau mengunjungi Makam Habib Abu Bakar Assegaf. Menurut Anies, tujuan ziarah ini untuk berdoa kepada Allah SWT dan mencari barokah dari para ulama penyebar agama Islam di Indonesia.
"Kita semua berziarah untuk hanya ingin barokah beliau Syeikh Maulana Malik Ibrahim, beliau kan sesepuh Wali Songo yang banyak berjasa telah menyebarkan agama Islam di Indonesia khususnya Gresik ini," terangnya.
Kontributor : Amin Alamsyah
Berita Terkait
-
Siapa yang Paling Menghibur? Prabowo dan Anies Ikut Tren Joget Velocity
-
Alasan Anies Baswedan Tak Hadir Open House Presiden Prabowo di Istana Merdeka
-
Bersyukur Muslim di Indonesia Kompak Berlebaran Hari Ini, Anies: Insya Allah Perkuat Persaudaraan
-
Cerita Mistis Anies Baswedan Tubuh Keluarkan Beling, Muncul Bau Anyir di Rumah
-
Soal Revisi UU TNI Gibran Rakabuming Kemana? Sikapnya Dibandingkan Anies Beswedan
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
Pilihan
-
Demi Jay Idzes Merapat ke Bologna, Legenda Italia Turun Gunung
-
Misi Mathew Baker di Piala Asia U-17 2025: Demi Negara Ibu Tercinta
-
Dear Timnas Indonesia U-17! Awas Korsel Punya Dendam 23 Tahun
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Dilumat Korsel Tanpa Ampun
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
Terkini
-
Wanita Probolinggo Ditemukan Tewas Misterius di Pinggir Jalan
-
BRI Sokong UMKM Habbie: Minyak Telon dengan Ragam Aroma Terbanyak untuk Pasar Global
-
Jumlah Wisatawan ke KBS Surabaya Diprediksi Meningkat Hingga Hari Minggu
-
10 Korban Longsor di Jalur Cangar-Pacet Berhasil Ditemukan
-
Peringatan BMKG: Waspada Cuaca Ekstrem di Jatim Sepekan ke Depan