Scroll untuk membaca artikel
Pebriansyah Ariefana
Selasa, 16 November 2021 | 10:13 WIB
Surah Ar Rahman

SuaraJatim.id - Surah Ar Rahman adalah surah ke-55 dalam Alquran. Surah ini tergolong surah Makkiyah, terdiri atas 78 ayat. Dinamakan Ar Rahman yang berarti Yang Maha Pemurah berasal dari kata Ar Rahman yang terdapat pada ayat pertama surah ini. Berikut bacaan lengkap Surah Ar Rahman latin.

Ar Rahman adalah salah satu dari nama-nama Allah. Sebagian besar dari surah ini menerangkan kepemurahan Allah swt kepada hamba-hamba-Nya, yakni dengan memberikan nikmat-nikmat yang tidak terhingga baik di dunia maupun di akhirat nanti.

Manfaat Surah Ar Rahman

1. Merupakan salah satu surah yang dibicarakan Rasulullah Saw kepada kaum jin.

Baca Juga: Masya Allah Khasiat Surah At Tariq, Obat Tidur Nyenyak Hingga Anti Pencuri Rumah

Jabir meriwayatkan bahwa Rasulullah Saw. pernah keluar menerima para sahabat, lalu beliau membacakan Surat Ar-Rahman kepada mereka. Namun mereka hanya terdiam saja. Oleh karena itu, Rasulullah Saw bersabda: “Sesungguhnya aku telah membaca surat ini (Surat Ar-Rahman) kepada para jin ketika mereka berkumpul kepadaku, maka tanggapan mereka lebih baik daripada kalian. Ketika aku membaca sampai ayat, ‘maka nikmat Tuhan yang manakah yang kamu dustakan?’, Maka mereka menjawab, ‘ Ya Allah, sungguh tiada sedikit pun dari nimat-Mu yang kami dustakan. Maha suci Allah untuk-Mu.’” (HR. Tirmidzi: 5/399)

Ilustrasi berdoa, shalat, ibadah. [Shutterstock]

2. Dapat memberi syafaat kepada para pembacanya di hari kiamat, dengan izin Allah.

Rasulullah Saw. pernah bersabda, “Janganlah kalian menolak membaca Surat Ar-Rahman dan tetaplah membacanya, karena ia tidak akan menetap di hati orang-orang munafik.

Ia (Surat Ar-Rahman) akan datang menghadap Tuhannya di hari kiamat dalam rupa manusia, dalam sebaik-baiknya bentuk, dan bau yang sangat harum. Hingga berdiri di sisi Allah, di mana tiada siapa pun yang lebih dekat kepada Allah daripadanya, lalu Allah berfirman kepadanya, ‘Siapakah orang yang senantiasa membacanya selama hidup di dunia?’ Maka ia menjawab, ‘Wahai Tuhanku, Fulan dan Fulan.’ Lalu wajah mereka (pembaca Surat Ar-Rahman) menjadi bersinar. Lalu Allah berfirman kepada mereka, Kalina berilah syafaat (pertolongan) kepada orang-orang yang kalian cintai.’ Lalu mereka pun memberi syafaat, sehingga tiada seorang pun yang datang kepada mereka dan tiada seorang pun yang memberi syafaat kepadanya. Lalu Allah berfirman kepada mereka, ‘Masuklah kalian ke surga, dan menetaplah kalian di dalamnya selama yang kalian inginkan.’” (Tsawabul A’mak: 145)

3. Pembacanya mendapatkan pahala mati syahid.

Baca Juga: Masya Allah Khasiat Baca Surah Al Fil Setelah Sholat Subuh dan Rutin Diamalkan

Rasulullah pernah bersabda, “Barangsiapa yang membaca Surat Ar Rahman, lalu ketika sampai ayat:

Fa-biayyi alaa'i Rabbi kuma tukadzdzi ban

Artinya, Maka nikmat Tuhanmu yang manakah yang kamu dustakan?

Ia membaca, ‘Tiada sesuatu pun dari nikmat-Mu yang akan aku dustakan'. Apabila ia membacanya di waktu malam, lalu meninggal, maka ia meninggal dalam keadaan syahid. Dan apabila ia membacanya di waktu siang hari, lalu meninggal, maka ia meninggal dalam keadaan syahid.” (Tsawabul A’mal: 145)

4. Memeroleh keamanan, kemudahan dalam kesulitan dan disembuhkan dari penyakit mata.

Rasulullah Saw. pernah bersabda, “Barangsiapa yang menulisnya dan mengalungkannya, maka ia akan merasa aman, dimudahkan dari semua kesulitan. Dan jika dikalungkan kepada orang yang menderita sakit mata, maka ia sembuh dengan izin Allah.” (Tafsirul Burhan, Juz 7: 382)

5. Dapat dijadikan wasilah untuk pelindung dari segala macam penyakit dan mengobati penyakit gila (stres, penyakit psikis).

Adapun caranya dengan membaca Surah Ar Rahman ayat 35 secara istikamah.

Ciri khas surah ini adalah kalimat berulang 31 kali Fa-biayyi alaa'i Rabbi kuma tukadzdzi ban (Maka nikmat Tuhanmu yang manakah yang kamu dustakan?) yang terletak di akhir setiap ayat yang menjelaskan karunia Allah yang diberikan untuk manusia.

Bacaan Surah Ar Rahman dan Terjemahannya ayat 1-15

1. ar-ramn
Artinya, (Allah) Yang Maha Pengasih,

2. 'allamal-qur`n
Artinya, Yang telah mengajarkan Al-Qur'an.

3. Khalaqal-insn
Artinya, Dia menciptakan manusia

4. 'allamahul-bayn
Artinya, mengajarnya pandai berbicara.

5. asy-syamsu wal-qamaru biusbn
Artinya, Matahari dan bulan beredar menurut perhitungan

6. wan-najmu wasy-syajaru yasjudn
Artinya, dan tetumbuhan dan pepohonan, keduanya tunduk (kepada-Nya)

7. was-sam`a rafa'ah wa waa'al-mzn
Artinya, Dan langit telah ditinggikan-Nya dan Dia ciptakan keseimbangan

8. all tagau fil-mzn
Artinya, agar kamu jangan merusak keseimbangan itu

9. wa aqmul-wazna bil-qisi wa l tukhsirul-mzn
Artinya, dan tegakkanlah keseimbangan itu dengan adil dan janganlah kamu mengurangi keseimbangan itu.

10. wal-ara waa'ah lil-anm
Artinya, Dan bumi telah dibentangkan-Nya untuk makhluk(-Nya)

11. fh fkihatuw wan-nakhlu tul-akmm
Artinya, di dalamnya ada buah-buahan dan pohon kurma yang mempunyai kelopak mayang

12. wal-abbu ul-'afi war-rain
Artinya, dan biji-bijian yang berkulit dan bunga-bunga yang harum baunya.

13. fa bi`ayyi l`i rabbikum tukaibn
Artinya, Maka nikmat Tuhanmu yang manakah yang kamu dustakan?

14. khalaqal-insna min alling kal-fakhkhr
Artinya, Dia menciptakan manusia dari tanah kering seperti tembikar

15. wa khalaqal-jnna mim mrijim min nr
Artinya, dan Dia menciptakan jin dari nyala api tanpa asap

Keutamaan Surah Ar Rahman

1. Diriwayatkan bahwasannya satu kali Rasulullah Saw membacakan surah ini kepada para jin dan mereka tidak mendustakan kenikmatan-kenikmatan yang Allah telah berikan kepada mereka.

Dari Jabir bin ‘Abdillah Radhiyallahu anhu , dia berkata:

Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam keluar untuk menemui para Sahabat, kemudian Beliau Shallallahu ‘alaihi wa sallam membacakan surat Ar-Rahman kepada mereka dari awal hingga akhir surat, kemudian mereka pun diam. Kemudian Beliau berkata, “saya telah membaca surat ini kepada para jin di malam pertemuan dengan jin, kemudian mereka lebih baik responnya daripada kalian. Ketika saya membaca ayat, (yang artinya, “Maka nikmat-nikmat Rabb kalian yang manakah yang kalian berdua dustakan?” Mereka menjawab, “Tidak ada sesuatu apapun dari nikmatmu wahai Rabb kami yang kami dustakan, untuk-Mu segala pujian.

2. Surah ini diawali dengan nama Allah Ar Rahman. Tidak ada surat di dalam Alquran yang diawali dengan nama Allah kecuali surah ini.

3. Dalam Surah Ar Rahman terdapat ayat yang diulang sampai 31 kali, yakni ayat:

Fa-biayyi alaa'i Rabbi kuma tukadzdzi ban

Artinya, Maka nikmat-nikmat Rabb kalian yang manakah yang kalian berdua dustakan?

Bentuk pengulangan ini adalah sebagai tauhid, pengingat, serta pemahaman bahwa nikmat yang Allah berikan sungguh banyak dan tak terhitung.

Oleh sebab itu, sudah sewajarnya seorang mukmin ketika membaca ayat ini tersadar dan mengingat bahwasannya betapa banyak karunia yang Allah berikan kepada hamba-Nya. Entah hal itu disadari ataupun tidak.

4. Pada surah ini disebutkan berbagai macam kenikmatan yang Allah berikan kepada para hamba-Nya, Allah juga menyebutkan sebagian sifat neraka dan beberapa sifat surga.

Ini merupakan kenikmatan yang sangat besar yang Allah berikan kepada semua makhluk di dunia dan kenikmatan yang sangat menakjubkan untuk orang-orang yang beriman kepada-Nya di hari akhir nanti.

5. Allah menggunakan metode penyampaian targhib dan tarhib. Allah menjelaskan keadaan orang-orang yang sengsara di akhirat, yakni mereka para penghuni neraka.

Sebaliknya Allah juga menjelaskan bagaimana keadaan orang-orang yang bertakwa sebagai orang yang beruntung dan penghuni surga.

6. Dalam satu riwayat Ar Rahman disebut sebagai pengantinnya Al Quran

Diriwayatkan bahwasanya Nabi bersabda, “Segala sesuatu ada pengantinnya, dan pengantin Alquran adalah Surah Ar Rahman.”

Itulah pembahasan singkat mengenai kandungan, keutamaan, serta manfaat dari Surat Ar Rahman dengan bacaan Surah Ar Rahman latin. Semoga apa yang kami sampaikan bermanfaat.

Kontributor : Titi Sabanada

Load More