Scroll untuk membaca artikel
Abdul Aziz Mahrizal Ramadan
Rabu, 17 November 2021 | 10:41 WIB
Rombongan Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) terlibat kecelakaan beruntun di depan Sekolah Calon Tamtama (Secata) Jalan Gubernur Suryo, Magetan, Selasa (16/11/2021). [Beritajatim.com]

SuaraJatim.id - Rombongan mobil yang ditumpangi Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) dilaporkan mengalami kecelakaan beruntun di Kabupaten Magetan, Jawa Timur, Selasa (16/11/2021). Persisnya di depan Sekolah Calon Tamtama (Secata) Jalan Gubernur Suryo.

Salah satu mobil iring-iringan yang hendak menuju Desa Temboro, Kecamatan Karas, Magetan, Jawa Timur itu terlibat kecelakaan dengan empat kendaraan roda empat.

Rombongan BNPT itu rencananya menggelar rapat dengan Bupati Magetan Suprawoto dan Forkopimda di ruang jamuan Pendopo Surya Graha, Selasa (16/11/2021). Selesai rapat, rombongan menuju ke Pondok Pesantren Al Fatah Temboro di Kecamatan Karas.

Namun dalam perjalanan, rombongan yang juga ada Kepala BNPT Boy Rafli Amar tersebut terlibat kecelakaan di jalan Gubernur Suryo tepatnya depan Secata Rindam V Brawijaya.

Baca Juga: Kronologi Tabrakan Maut di Jalan Solok-Sijunjung, 1 Tewas dan 4 Luka-luka

Sejumlah empat kendaraan yang terlibat kecelakaan, yakni Toyota Innova nopol B 1238 PQD, Pajero, Pajero Plat Dinas Polisi 284-07 dan satu mobil Nissan Terra nopol B 1737 RFP. Belum diketahui penyebab pasti kecelakaan karambol tersebut.

Kanit Lakalantas Polres Magetan Ipda Agus Suparno saat dikonfirmasi hanya menjawab singkat.

"Aman aman, bentar ya saat ini masih kita tangani," katanya mengutip dari Beritajatim.com jaringan Suara.com, Rabu (17/11/2021).

Kondisi empat kendaraan yang terlibat kecelakaan tersebut rusak pada bagian depan dan belakang akibat tabrakan beruntun tersebut. Dalam rombongan tersebut diketahui ada kepala BNPT, Bupati Magetan dan Ketua DPRD Sujatno.

Lebih lanjut ditanyakan apakah para pejabat tersebut alami luka saat kejadian belum, Kanit Laka Agus Suparno mengatakan aman.

Baca Juga: Viral Bus Rem Blong Tabrak Pengendara Roda Dua di Kaligawe Semarang

“Aman semua seluruh penumpang, ganti mobil dan meneruskan rencana awal ke Ponpes Temboro. Saat ini keempat pejabat tersebut sudah berada di Ponpes ketika kejadian,” ungkapnya.

Mengenai penyebab pasti kecelakaan tersebut saat ini sedang ditangani oleh Unit Laka Lantas Polres Magetan.

Load More