Scroll untuk membaca artikel
Pebriansyah Ariefana
Jum'at, 19 November 2021 | 15:02 WIB
Surah Al Hasyr

SuaraJatim.id - Dalam bahasa Arab, Surah Al Hasyr artinya adalah pengusiran. Nama ini diambil dari ayat ke dua surah tersebut, yang merujuk pada lafaz Al Hasyr.

Surah Al Hasyr adalah surah ke 59 dalam AL Quran. Surah ini memiliki 24 ayat dan termasuk dalam golongan surah Madaniyah.

Di dalam surah ini juga disebutlam kisah pengusiran salah satu suku Yahudi, yakni Bani Nadhir, yang bermukim di Kota Madinah.

Kandungan Surah Al Hasyr

Baca Juga: Surah Mutaffifin Ayat 1-3, Ancaman untuk Pedagang Curang, Nauzubillahiminzalik

Meskipun bermakna “pengusiran”, kandungan dan isi surah Al Hasyr beragam, yak hanya berbicara soal itu. Laman abusyuja.com menulis, sedikitnya ada enam hal pokok yang terkandung dalam SUrah Al Hasyr, yaitu:

  1. Menjelaskan bahwa segala sesuatu yang ada di langit dan bumi bertasbih memuji Allah;
  2. Allah memiliki nama-nama agung yang disebut asma’ul husna;
  3. Menjelaskan bahwa Allah pasti mengalahkan musuh-musuh rusul-Nya;
  4. Menjelaskan keagungan Al-Qur’an dan ketinggian martabatnya;
  5. Menjelaskan beberapa sifat orang munafik;
  6. Menjelaskan perintah bertakwa dan menyiapkan bekal untuk kehidupan akhirat.

Fadhillah dan keutamaan Surah Al Hasyr

Ayat al Quran tidak hanya berisi perinta dan larangan untuk umat manusia, khususnya umat muslim. Namun ayat Al Qur’an juga berisi manfaat dan fadhilahuntuk siapapun yang membaca dan mengamalkannya. Begitu juga dengan Surah Al Hasyr.

Surah ini memiliki sejumlah beberapa fadhilah berdasarkan hadits yang disampaikan Rasulullah. Ayat tersebut utamanya adalah ayat-ayat terakhir dalam Surah Al Hasyr, Seperti yang ditulis dalam laman kabarmakkah.com, sejumlah fadhilah Surah Al Hasyr adalah sebagai berikut.

1. Surah Al Hasyr adalah pelindung dari gangguan jin

Baca Juga: Surah Al Maidah Ayat 48, Anjuran untuk Berlomba-lomba dalam Kebajikan

Surah Al Hasyr diyakini bisa melindungi manusia dari ganguan jin dan mahluk halus lainnya. Jika Anda menrasa ada gangguan dari mahluk halus yang membuat tidak nyaman, maka disarankan untuk membaca Surah ini.

Load More