SuaraJatim.id - Ditinggal istri meninggal dunia memang berat rasanya. Tapi yang dilakukan pria Ponorogo ini benar-benar tidak lazim.
Mengaku tidak percaya istrinya sudah mati, Robyek, menggali makam istrinya sendiri, Simpen. Alasannya bikin tercengang, Ia ingin mengajak istrinya pulang ke rumah.
Peristiwa ini sontak membuat gempar warga Desa Jonggol Kecamatan Jambon, tempat tinggal Simpen dan Robyek. Ia nekat membongkar kuburan istrinya yang meninggal sebulan lalu, 27 Oktober 2021.
"Yang menggali tadi suami almarhum Simpen. Orang-orang biasa memanggilnya Robyek," kata Sendor, seperti dikutip dari beritajatim.com, jejaring media suara.com, Rabu (24/11/2021).
Baca Juga: Longsor Ponorogo, Warga Sampai Sekarang Masih Tertahan di Pengungsian
Sendor menyebut Robyek nekat melakukan hal tersebut karena mungkin saking cintanya kepada istrinya Simpen.
Selain itu, Robyek selama ini merasa ada bisikan gaib yang menyuruh dirinya menggali kubur istrinya tersebut.
"Kalau tidak ketahui orang, ya mungkin akan digali terus. Mungkin saking cinta kepada istrinya," katanya menegaskan.
Kronologisnya, Robyek sejak pagi terlihat mondar mandir di sekitar tempat pemakaman umum tersebut. Setelah itu Ia mulai menggali makam istrinya.
Berbekal cangkul dan parang yang dibawa dari rumah, ia terus mengeruk makam istrinya yang masih basah itu.
Baca Juga: Trauma Warga Terdampak Bencana Tanah Longsor Ponorogo, Takut Longsor Susulan
"Katanya sih tidak percaya kalau istrinya sudah mati, makanya digali itu," kata Sendor menambahkan.
Berita Terkait
-
Belajar dari Kasus di Ponorogo, Kenali Tanda-tanda Keracunan Makanan Sejak Dini
-
Reog Ponorogo Masuk Daftar UNESCO, Lindungi Budaya Indonesia dari Klaim Asing!
-
Siapa KH Hasan Besari? Tokoh Agama Ponorogo Disebut-sebut Leluhur Gus Miftah
-
Bangga! Kebaya Diakui UNESCO Jadi Warisan Dunia dari Indonesia
-
Jadwal Gus Iqdam Oktober 2024: Samarinda, Solo, Tenggalek, Kediri, Ponorogo Hingga Lamongan
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia
-
Khofifah Bahas Kerja Sama Pendidikan hingga Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk Rusia
-
Harga Gabah Kering Jatuh, DPRD Jatim: Panen Raya Terancam Tak Dinikmati Petani