SuaraJatim.id - Dukungan Prabowo Subianto kembali maju di Pilpres 2024 digaungkan seluruh pengurus Persatuan Purnawirawan Indonesia Raya (PPIR).
PPIR ini merupakan bagian dari Partai Gerindra, partai besutan Prabowo Subianto. Pengurus baru partai ini resmi dilantik kembali pada Jumat (26/11/2021).
Ketua Umum PPIR Mayjend TNI (Purn) Musa Bangun, mengatakan pengukuhan PPIR Jatim ini merupakan bagian dari konsolidasi organisasi.
"Waktu Pilpres 2019 lalu, PPIR bagian dari Gerindra. Hari ini di Jatim, untuk pengurus tingkat DPD kita kukuhkan sampai DPC, bahkan rating. PPIR ini bagian dari Gerindra, dan ada Ketua DPD Gerindra Jatim Mas Anwar Sadad bagian dari proses pengukuhan," katanya seperti dikutip dari beritajatim.com, jejaring media suara.com.
"Kami harus konsolidasi, merapatkan barisan dengan semangat. Kami PPIR mantan prajurit yang sudah pensiun dengan latar belakang beragam, mulai perwira sampai prajurit terendah," katanya.
"Jadi, kami mengerti apa artinya perjuangan. Konsolidasi ini dan melalui kebijakan tiap wilayah Gerindra, semua solid mengusulkan kembali Pak Prabowo untuk maju di Pilpres 2024. PPIR sebagai bagian dari Gerindra punya semangat yang sama," ujarnya.
Musa menambahkan, struktur PPIR nantinya akan diperkuat hingga tingkat rating di seluruh kabupaten/kota di Indonesia. "Kami PPIR solid bersama Pak Prabowo berjuang di Pilpres," katanya menegaskan.
Sementara itu, Ketua DPD Partai Gerindra Jatim, Anwar Sadad mengatakan, PPIR merupakan bagian dari partai dan memiliki tugas untuk turun ke masyarakat, guna mendengar aspirasi warga.
"PPIR ini para prajurit yang sudah pensiun, dan tetap memiliki semangat, daya juang yang tinggi. Setiap perhelatan Pemilu, PPIR selalu turun bersama gotong-royong bersama kami, dan mereka juga turut aktif membantu warga atau masyarakat yang membutuhkan," tuturnya.
Baca Juga: Prabowo dan Anies Disebut Tak Peduli Lagi soal Nasib HRS, Pengamat Bongkar Alasannya
Sadad menjamin 100 persen kesolidan dalam mendukung Prabowo sebagai capres. Ia menyebut, seluruh kader Gerindra Jatim termasuk organisasi sayap solid mendukung penuh Menhan RI tersebut untuk maju Pilpres 2024.
"Kita semua sudah sepakat, dan sangat solid bersama Pak Prabowo untuk berjuang di Pilpres 2024. Saya yakin, ini saatnya Pak Prabowo menjadi presiden," katanya.
Dalam pengukuhan DPD PPIR Jatim, jabatan ketua diisi oleh Mayjen TNI (Purn) Tony S. Selain itu, juga dilantik seluruh Ketua DPC PPIR di 38 kabupaten/kota di Jatim.
Tag
Berita Terkait
-
Prabowo dan Anies Disebut Tak Peduli Lagi soal Nasib HRS, Pengamat Bongkar Alasannya
-
Fadli Zon Disebut Menghilang usai Ditegur Prabowo, Refly Harun: Lucu Ini
-
Dinikahi Zakry Sulisto, Velove Vexia Ternyata Pernah Dekat dengan Putra Prabowo Subianto
-
Prabowo Mengerti dan Menghormati Pakta Australia-Inggris-Amerika Serikat
-
Kedekatan Megawati dan Prabowo Subianto, Apakah Jadi Sinyal Pilpres 2024?
Terpopuler
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Menanti Kabar, Ini Sosok Dua Istri Pilot Andy Dahananto Korban Kecelakaan ATR 42-500
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Angin Kencang Terjang Tiga Kecamatan di Pacitan, 7 Rumah Rusak
-
5 Fakta Pikap Sayur Tabrak Penonton Balap Liar di Magetan, 2 Orang Tewas
-
Gubernur Khofifah Tangani Banjir Situbondo Cepat dan Terpadu: Keruk Sungai, Penguatan Infrastruktur
-
5 Fakta Kades di Lumajang Tabrak Pemotor hingga Tewas, Mobil Ngebut!
-
Gubernur Khofifah Tegaskan Komitmen Percepat Sertifikasi Tanah Wakaf, Perkuat Sinergi Kanwil Kemenag