SuaraJatim.id - Seorang anggota polisi yang berdinas di Polsek Garum jajaran Polres Blitar meninggal usai digigit ular. Korban bernama Faturrahman (54), polisi berpangkat Aipda.
Aipda Faturrahman bertempat tinggal di Desa Wonorejo, Kecamatan Srengat, Kabupaten Blitar. Sehari-hari ia berdinas Polsek Garum.
Peristiwa itu terjadi pada Sabtu (27/11/2021). Ketika itu korban yang turun dinas tengah membersihkan jalan belakang rumahnya. Diduga karena tak mengetahui keberadaan ular, ia digigit di bagian tangan kanannya.
“Di bagian tangan kanannya. Kalau ularnya sebutannya ular Luwuk,” ungkap Kapolsek Srengat, AKP Yusuf, Senin (29/11/2021)
Baca Juga: Ngeri! Rumah Baim Wong Kemasukan 4 Ekor Ular
Usai kesakitan, Aipda Faturrahman kemudian mengobatkan diri ke RSUD Mardi Waluyo, Kota Blitar. Karena tak ada progres kesembuhan, korban kemudian dirujuk ke RS Bhayangkara, Kediri.
Namun meski telah dirujuk ke RS Bhayangkara, nyawa Aipda Faturrahman tidak tertolong. Korban dinyatakan meninggal dunia pada Minggu (28/11/2021).
“Hari Minggu kemarin dinyatakan meninggal dunia. Beliau dimakamkan tadi pagi,” ujar Yusuf.
Sebagaimana diketahui, ular luwuk merupakan sebutan lokal bagi melata jenis viper. Ular ini memiliki penampakan berwarna hijau dengan rona merah di bagian ujung ekornya.
Ular ini biasanya berdiam diri atau kerap ditemukan di dahan atau ranting pohon yang kecil. Bila tak waspada, bisa ular ini sangat berbahaya bagi tubuh.
Baca Juga: Penyebab Kebakaran Klenteng Poo An Kiong Blitar Diselidiki Polisi
AKP Yusuf mengimbau masyarakat untuk berhati-hati kala membersihkan halaman belakang rumah terlebih kondisinya dipenuhi semak belukar yang rimbun.
“Sehingga hal demikian tidak terjadi atau terulang kembali,” pungkasnya.
Kontributor : Farian
Berita Terkait
-
Cemburu Buta! Pria di Blitar Bacok Mantan Istri dan Ibu Mertua!
-
Video Viral Sholat Tarawih Tercepat di Blitar, 5 Menit Sudah Selesai: Emang Sah Yah?
-
Lirik Lagu Iclik Cinta, Dikecam Usai Dinyanyikan di Makam Bung Karno: Benarkah Tak Senonoh?
-
Sadis! Pria Ini Melakukan Upaya Pembunuhan Menggunakan Ular Piton
-
Kekayaan Ali Ghufron Mukti, Pasang Badan Tepis Isu BPJS Kesehatan Bangkrut
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
Terkini
-
Khofifah Bahas Kerja Sama Pendidikan hingga Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk Rusia
-
Harga Gabah Kering Jatuh, DPRD Jatim: Panen Raya Terancam Tak Dinikmati Petani
-
Kasus Penahanan Ijazah Masuk Babak Baru, Wali Kota Surabaya Intruksikan Cek Semua Perusahaan
-
Heboh Isu KPK Geledah Dispora Jatim, Terungkap Fakta Sebenarnya
-
Terungkap Korban Oknum Guru Lumajang yang Lakukan Pelecehan Seksual Lebih Banyak