Scroll untuk membaca artikel
Pebriansyah Ariefana
Selasa, 07 Desember 2021 | 10:24 WIB
Kabupaten Mojokerto

Lahan itu terdiri atas 18 kecamatan dan 299 desa serta 5 kelurahan. Kemlagi dan Pacet menjadi kecamatan yang memiliki wilayah terluas dengan sama-sama memiliki 20 desa.

Kabupaten Mojokerto berbatasan dengan Lamongan di sisi utara, Gresik, Sidoarjo dan Kabupaten Pasuruan di sisi timur, kabupaten Malang dan kota Batu di sisi selatan serta kabupaten Jombang di sisi barat.

Struktur tanah di kabupaten Mojokerto cekung di tengah. Daerah dataran tinggi terletak di sisi selatan, berupa pegunungan subur di kecamatan Pacet, Trawas, Gondang dan Jatirejo. Lalu di sisi utara terdiri dari perbukitan kapur yang kurang subur.

Jumlah Penduduk Kabupaten Mojokerto

Baca Juga: Hamili dan Suruh NWR Aborsi, Bripda Randy Bagus Dipecat Dengan Tidak Hormat

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Mojokerto, jumlah penduduk tahun 2020 mencapai 1.119.209 jiwa. Jumlah itu terdiri atas 562.947 jiwa berjenis kelamin laki-laki dan 556.262 jiwa berjenis kelamin perempuan.

Dengan data itu, kepadatan penduduk kabupaten Mojokerto tercatat 1.617 jiwa per kilometer persegi. Kecamatan Jetis tercatat memiliki jumlah penduduk terbanyak, disusul Trowulan dan Mojosari.

Selain itu, tingkat kedatangan warga dari luar daerah cukup tinggi di kabupaten Mojokerto. Pasalnya, sebagai pusat industri, UMK Kabupaten Mojokerto termasuk yang tertinggi di Jawa Timur.

Pada tahun 2022, UMK Kabupaten Mojokerto sudah ditetapkan naik Rp75 ribu, menjadi Rp4.354.787. Jumlah itu tertinggi nomor lima di Jawa Timur, setelah Kota Surabaya, Kabupaten Gresik, Kabupaten Sidoarjo dan Kabupaten Pasuruan. Kabupaten Mojokerto jauh mengungguli UMK Kota Mojokerto yang hanya sebesar Rp2.510.452.

Wisata Kabupaten Mojokerto

Baca Juga: Komnas Perempuan Ungkap Terima Aduan 4.500 Kasus Kekerasan Seksual, Salah Satunya Kasus NW

Wisata alam yang dimiliki kabupaten Mojokerto cukup terkenal di daerah sekitarnya, terutama kawasan pegunungan di kecamatan Pacet dan Trawas. Daerah hijau yang sejuk dan pemandangan indah memikat wisatawan lokal maupun luar kota untuk memadati dua kecamatan ini.

Load More