SuaraJatim.id - Akibat terjangan lahar dingin Gunung Semeru, warga Desa Supiturang Kecamatan Pronojiwo Kabupaten Lumajang Jawa Timur ( Jatim ) mulai mewaspadai potensi kriminalitas.
Warga waspada sebab sampai sekarang aliran listrik di sana kerap putus nyambung alias 'byarpet'. Pantauan di lokasi, listrik hanya teralirkan di wilayah jalan raya saja.
Untuk arus listrik di desa hingga saat ini masih terputus. Jika malam hari, desa paling terdampak di Kecamatan Pronojiwo ini gelap gulita.
Seperti diakui Siman (52), warga Dusun Sumbersari yang mulai kehilangan harta benda. Rumahnya sendiri adalah sebuah toko kelontong. Saat di mengecek rumahnya pada siang hari, dia mendapati banyak harta bendanya yang raib entah kemana.
Baca Juga: Semeru Erupsi, Ganjar Pranowo Minta Warga Sekitar Gunung Merapi Siaga
"Barang-barang saya di toko mulai banyak yang hilang. Kayak tabung gas, emas. Tapi ya gimana lagi kondisinya udah begini," kisah dia, Selasa (7/12/2021).
Kata dia, aliran listrik disana sudah terputus sejak kejadian banjir lahar menerjang. Sementara itu, dirinya tidak bisa tinggal di rumah karena kondisi rumahnya terendam endapan material vulkanik.
Di sisi lain, jika tidak dijaga, maka harta benda miliknya dikhawatirkan hilang lebih banyak. Namun demikian, dia memilih pasrah dan memilih bertahan di posko pengungsian. "Udah di sini aja pasrah. Mau kesana situasi gunungnya juga belum aman," ujarnya.
Siman berharap bencana ini bisa segera berlalu sehingga dirinya bersama warga yang lain bisa kembali membuka lembaran hidup yang baru. "Untuk saat ini disini aja dulu sampai situasi benar-benar aman," katanya menegaskan.
Baca Juga: Mengais Harta Benda yang Tersisa Pasca Erupsi Gunung Semeru
Berita Terkait
-
Miris! Alat Pemantau Gunung Semeru di Stasiun Klepu Raib Digondol Maling
-
Waspada! Gunung Semeru Alami 20 Kali Gempa Guguran hingga 28 Kali Erupsi
-
Gunung Semeru Mengamuk! Erupsi 8 Kali dalam Sehari dan Semburkan Abu Vulkanik
-
Gunung Semeru Kembali Erupsi Selasa Pagi, Letuskan Abu Vulkanik Setinggi 600 Meter
-
Gunung Semeru Erupsi Lagi, Letusan Sampai Setinggi 800 Meter
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Hari Kesehatan Nasional Ke-60, Pj. Gubernur Adhy Apresiasi Tim Yankes Bergerak Layani 1.067 Masyarakat Pulau Kangean
-
Redaktur Eksekutif Suara.com Bagi Tips ke Siswa SMK Gresik Kembangkan Industri Kreatif
-
Survei Pilgub Jatim Versi Poltracking: Makin Mengerucut Jelang Detik-detik Akhir
-
Cawagub Risma akan Normalisasi Sungai Kali Porong untuk Sumber Air: Kalau Beli Mahal
-
Terkuak Pemicu Pembacokan Sampang, Polda Jatim Beberkan Motif Sebenarnya