SuaraJatim.id - Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengimbau kepada seluruh masyarakat agar turut serta membangun empati dan menjaga perasaan para korban terdampak erupsi Gunung Semeru.
Salah satunya dengan tidak menjadikan lokasi bencana sebagai arena wisata dan berfoto-foto. Hal itu dikatakan Khofifah usai dirinya menerima pesan langsung atau Direct Message (DM) berupa video di akun instagram pribadinya @khofifah.ip.
"Masyarakat Jawa Timur yang baik. Aksi dalam video diatas tidak untuk di contoh. Yuk bangun empati dan jaga perasaan korban dan keluarganya dengan tidak menjadikan lokasi bencana sebagai arena wisata dan selfie," tulisnya seperti dilansir dari akun instagramnya, Senin (13/12/2021).
Dia menambahkan, kesedihan yang diakibatkan dari dampak erupsi Gunung Semeru belum lah usai. Oleh karena itu, dia meminta agar masyarakat tidak menambah kesedihan dengan menjadikannya konten-konten di media sosial.
Baca Juga: Viral Pria Kibarkan Bendera Bergambar Habib Rizieq di Lokasi Gunung Semeru, Warganet Murka
"Kesedihan mereka belum usai, jadi jangan menambah duka mereka ya demi eksistensi di media sosial. Maturnuwun," pungkasnya.
Sebelumnya, beredar sebuah video yang menampilkan sejumlah warga berswafoto di lokasi erupsi Gunung Semeru di Lumajang, Jawa Timur.
Video itu pun viral di media sosial.
Dalam video itu, tampak warga didominasi kaum wanita sedang asyik berfoto-foto layaknya wisatawan di tempat aliran lahar dingin saat erupsi Gunung Semeru terjadi pada Sabtu (4/12/2021).
Terlihat asap mengepul di latar belakang orang-orang tersebut. Mereka seolah santai dan mengacuhkan kemungkinan bahaya yang bisa saja menimpa mereka secara tiba-tiba di daerah yang terdampak erupsi Gunung Semeru itu.
Baca Juga: Logistik Cukup, Bupati Lumajang Minta Donatur Bantu Uang ke Korban Bencana Gunung Semeru
Belum diketahui pasti kapan kejadian warga berswafoto di lokasi terdampak erupsi Semeru itu terjadi.
Berita Terkait
-
Viral Warga Tak Minta Selfie Saat Gibran Lewat, Netizen: Pantesan Suka Pergi ke SMP
-
Spesifikasi INOI A75 Elegance: HP Midrange dengan Sensor Selfie 24 MP dan RAM 16 GB
-
Selfie Bareng Gibran, Jejak Digital Jubir Kantor Komunikasi Kepresidenan Dikuliti: Tebak Isi Obrolannya
-
Top Selfie Pinusan Kragilan, Wisata Alam dengan Ragam Spot Foto Kekinian
-
Selfie Bareng Murid SMA Pakai Jas Rapi, Outfit Gibran Jadi Sorotan: Kayak Motivator MLM
Tag
Terpopuler
- Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Dibanderol Setara Yamaha NMAX Turbo, Motor Adventure Suzuki Ini Siap Temani Petualangan
- Daftar Lengkap HP Xiaomi yang Memenuhi Syarat Dapat HyperOS 3 Android 16
- Xiaomi 15 Ultra Bawa Performa Jempolan dan Kamera Leica, Segini Harga Jual di Indonesia
Pilihan
-
Link Live Streaming AC Milan vs Inter Milan: Duel Panas Derby Della Madonnina
-
FULL TIME! Yuran Fernandes Pahlawan, PSM Makassar Kalahkan CAHN FC
-
Libur Lebaran, Polresta Solo Siagakan Pengamanan di Solo Safari
-
Dipermak Nottingham Forest, Statistik Ruben Amorim Bersama MU Memprihatinkan
-
Partai Hidup Mati Timnas Indonesia vs China: Kalah, Branko Ivankovic Dipecat!
Terkini
-
Mengatur Pola Makan Sehat Selama Lebaran, Ini Tips dari Dosen Gizi Universitas Airlangga
-
Antusiasme Tinggi, 75.483 Penumpang Gunakan Kereta Api pada Hari Pertama dan Kedua Lebaran 2025
-
Banjir Kepung Ngawi: 15 Desa Terdampak
-
Kronologi Mobil Elf Berpenumpang Terbakar di Tol Madiun
-
Ngerinya Petasan di Blitar Meledak Lukai Tuannya, 4 Remaja Dilarikan ke Rumah Sakit