SuaraJatim.id - Warga asal Bangkalan berinisial R (21) jadi korban begal di Surabaya. Motor merek Kawasaki Ninja bernomor polisi L 3363 LX dan ponsel miliknya digasak pelaku begal.
Peristiwa pembegalan itu terjadi pada Minggu (12/12/2021). Kala itu, korban dan teman wanitanya menjadi sasaran komplotan begal yang diperkirakan berjumlah enam orang.
Selain merampas harta benda, pelaku begal sempat melakukan penganiayaan. Akibatnya, korban mengalami luka-luka dan mendapatkan perawatan medis di rumah sakit.
Bahkan, seorang pelaku sempat menodongkan pisau dan memukul bagian pelipis korban.
“Sempet diajar mas, kayaknya pas duduk terus ditabrak gitu. Orangnya pake matic gonceng 3,” ujar narasumber yang enggan namanya diberitakan, mengutip dari Beritajatim.com jejaring Suara.com, Rabu (15/12/2021).
Sementara, Kapolsek Sukomanunggal Kompol Esti Suteja melalui Kanit Reskrimnya Iptu Jumeno membenarkan peristiwa diduga aksi kawanan begal tersebut.
“Iya benar ada laporan kejadian perampasan motor. Kami sudah mengidentifikasi pelakunya. Saat ini anggota masih memburu para pelakunya,” katanya.
Akibat kejadian tersebut, korban menderita kerugian materi sekitar Rp35 juta rupiah.
Baca Juga: Ngerinya Begal Bersajam Rampok Motor Warga di Medan
Berita Terkait
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
CEK FAKTA: WNI Jadi Tentara AS Klaim Bayar Ratusan Juta Masuk TNI, Benarkah?
-
5 Fakta Kerangka Manusia di Sampang, Forensik Temukan Tulang Baru di Lubang Galian
-
Pria Gaek di Gresik Diringkus Polisi, Cabuli Siswi SD di Pos Kamling
-
Apa Spesifikasi Pesawat Latih TNI AL Jatuh di Bandara Juanda? Sempat Lapor Pendaratan Darurat
-
9 Penerbangan Dialihkan Akibat Pesawat Latih TNI AL Crash di Bandara Juanda